Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pentingnya Jokowi Serap Aspirasi Publik Dalam Penyusunan Kabinet

Presiden terpilih Joko Widodo diminta untuk mengedepankan aspirasi rakyat dalam menyusun kabinet pemerintahan periode kedua 2019-2024.
Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2019-2024, Joko Widodo (kiri) dan KH Ma'ruf Amin menyampaikan sambutan usai menerima surat keputusan KPU tentang Penetapan Hasil Pemilu 2019 di gedung KPU, Jakarta, Minggu (30/6/2019)./ANTARA-Puspa Perwitasari
Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2019-2024, Joko Widodo (kiri) dan KH Ma'ruf Amin menyampaikan sambutan usai menerima surat keputusan KPU tentang Penetapan Hasil Pemilu 2019 di gedung KPU, Jakarta, Minggu (30/6/2019)./ANTARA-Puspa Perwitasari

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden terpilih Joko Widodo diminta untuk mengedepankan aspirasi rakyat dalam menyusun kabinet pemerintahan periode kedua 2019-2024.

"Publik penting untuk didengar suaranya sebagai input penentuan anggota kabinet," kata Direktur Diksi Indonesia Sebastian Salang dalam diskusi di kantor Formappi, Jakarta, Kamis (11/7/2019).

Sebastian mengatakan bahwa Jokowi terpilih untuk periode kedua bukan semata karena partai politik, melainkan karena kepercayaan dan suara publik.

Sehingga, kata dia, publik harus memiliki tempat untuk mengisi ruang perdebatan kabinet, agar Presiden selaku figur yang memiliki hak prerogratif dalam menentukan anggota kabinet, mendapatkan masukan tentang apa harapan publik.

Dia mengatakan dalam menentukan menteri yang akan mengisi anggota kabinet, Presiden juga harus memastikan orang tersebut memiliki kapasitas dan profesionalisme yang baik.

Hingga saat ini Presiden Jokowi belum membahas mengenai susunan kabinet untuk pemerintahan periode kedua. Jokowi baru akan dilantik sebagai Presiden untuk periode 2019-2024, pada Oktober mendatang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Akhirul Anwar
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper