Bisnis.com, JAKARTA - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno dan beberapa mantan Jenderal atau Purnawirawan TNI menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara IV, Selong, Jakarta Selatan.
Berdasarkan pantauan Bisnis, Sandi datang diantar mobil jenis SUV warna hitam pada pukul 12.20 WIB. Dia memakai kemeja biru sambil melambaikan tangan kepada awak media. Namun, Sandi tidak menjawab pertanyaan terkait agenda pertemuan ataupun kericuhan yang terjadi di Tanah Abang, Jakarta Pusat dini hari tadi.
"Nanti ya," jawabnya singkat, Rabu (21/5/2019).
Sementara, purnawirawanmengenakan kemeja putih dan celana cokelat sampai di depan rumah Prabowo pada pukul 12.10 WIB. Salah satu purnawirawan yang hadir yaitu Marsekal TNI Imam Sufaat. Dia sebelumnya menjabat sebagai Kepala Satuan Angkatan Udara (KASAU).
Imam mengatakan tidak ada hal yang spesial dari pertemuan dengan Prabowo hari ini.
"Kita biasa kumpul-kumpul PPIR [Purnawirawan Persatuan Indonesia Raya]," ungkapnya.
Dia juga memberi penjelasan apakah rombongan purnawirawan akan turun ke jalan untuk mengikuti aksi demo di depan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Menurut Imam, PPIR akan mengawal massa pendukung Prabowo-Sandi untuk berdemo memperjuangkan haknya.
Meski demikian, Imam enggan menanggapi kericuhan atau bentrok massa dengan Polisi di Tanah Abang.
"Kemarin kita ke sana, dari kemarin kita di sana [Bawaslu dan KPU]. Yah, iyalah [hari ini ke sana]," katanya.
Imam merupakan Kepala Staf TNI Angkatan Udara dari 17 November 2009 hingga 17 Desember 2012. Imam Sufaat menggantikan Marsekal TNI Soebandrio. Sebelum menjabat KASAU Iman adalah Wakil KASAU, dan sebelumnya ia menjabat sebagai Panglima Komando Operasi TNI AU.