Bisnis.com, LAMPUNG--Presiden Joko Widodo menghadiri kegiatan Silaturrahim dengan Alim Ulama dan Santri se-Provinsi Lampung di Lampung Timur.
Agenda silaturahmi ini masuk pada rangkaian kunjungan Jokowi di Provinsi Lampung, setelah peninjauan Tol Bakaheuni-Terbanggi Besar dan pembagian sertifikat di Lampung Tengah.
Kedatangan Presiden Jokowi yang didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo yang kompak mengenakan baju putih ini langsung disambut oleh puluhan santri yang sudah terlebih dahulu datang di lokasi acara, Pesantren Salafiyah Darussalamah, Lampung Timur.
"Saya sangat berbahagia, alhamdulillah bisa bersilaturahim dengan warga di Provinsi Lampung khususnya di Lampung Timur. Saya tadi masuk sampek ke sini habis 30 menit. Tangan saya digeret [ditarik] kesana-kesini," katanya yang langsung disambut dengan gemuruh tepuk tangan, Jumat (23/11/2018).
Selain itu, kegiatan silaturahmi ini juga diikuti oleh sejumlah umat lintas agama mulai dari umat Hindhu, Budha, Kristen, dan Katholik.
Oleh karena itu, dia sangat mengapresiasi kehadiran umat dari lintas agama yang sekaligus membuktikan bahwa Lampung adalah wilayah yang kondusif dalam menjaga kerukunan antar agama.
Baca Juga
Pada kesempatan ini, Jokowi juga didampingi oleh Gubernur Lampung Ridho Ficardo, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki.