Kabar24.com, JAKARTA — Pemilik kelompok bisnis Lippo, James Riady selesai menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). James Riady menjalani pemeriksaan sebagai saksi untuk Billy Sindoro, selama kurang lebih 8 jam.
James Riady tiba di gedung KPK sekitar pukul 10.30 Wib dan baru keluar dari gedung KPK sekitar pukul 18.45 Wib. James diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Billy Sindoro, Direktur Operasional Lippo Grup.
Seusai menjalani pemeriksaan, James Riady membantah dirinya terlibat dalam kasus suap proyek perizinan hunian Meikarta.
"Saya pribadi tidak mengetahui dan tidak ada keterlibatan dengan kasus suap di Bekasi," ujarnya di KPK, Selasa (30/10/2018).
Dalam proses pemeriksaan itu, James Riady mengaku dirinya dicecar 59 pertanyaan oleh penyidik KPK. "Mencakupi segala hal. Saya berikan semuanya itu dengan penuh kooperatif," ujarnya.
James mengatakan akan bersikap kooperatif dalam proses penyidikan kasus Meikarta. "Setiap saat pun saya bersedia memberikan pernyataan lagi," jelasnya.