Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kubu Jokowi-Ma'ruf Amin Siap Terima Yenny Wahid

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (KIK) Abdul Kadir Karding mengatakan pihaknya terbuka apabila Zannubah Ariffah Chafsoh Rahman Wahid atau Yenny Wahid bergabung dalam Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin.
Presiden Jokowi (kiri), didampingi Sinta Nuriyah Wahid (tengah) dan Yenny Wahid saat memberikan keterangan di kediaman Gus Dur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (7/9/2018)./Bisnis-Amanda Kusumawardhani
Presiden Jokowi (kiri), didampingi Sinta Nuriyah Wahid (tengah) dan Yenny Wahid saat memberikan keterangan di kediaman Gus Dur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (7/9/2018)./Bisnis-Amanda Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - Dua kubu peserta pilpres 2019 yakni kubu Jokowi-Ma'ruf dan kubu Prabowo-Sandi sedang menantikan kemana Yenny Wahid, salah satu putri Gus Dur akan berlabuh.  

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (KIK) Abdul Kadir Karding mengatakan pihaknya terbuka apabila Zannubah Ariffah Chafsoh Rahman Wahid atau Yenny Wahid bergabung dalam Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

Menurut dia, Yenny Wahid sebagai tokoh muda memiliki potensi dalam memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Kalaupun Yenny mau gabung, kami akan terbuka dan sambut baik," kata Karding yang juga Sekjen DPP PKB itu di Jakarta, Rabu (12/9/2018).

Dia mengatakan kalau Yenny bergabung dalam TKN KIK, maka bisa bekerja sama dan bersama-sama bekerja memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf.

Selain itu Karding menilai wajar apabila koalisi Prabowo-Sandiaga berusaha mendekati Yenny Wahid untuk bergabung.

Menurut dia wajar saat Pemilu Presiden 2019, ada seorang yang memiliki potensi dirayu dan diajak untuk bergabung dalam tim pemenangan.

"Dalam kompetisi seperti Pilpres wajar apabila orang-orang yang dianggap potensial dirayu dan diajak untuk bergabung. Itu salah satu langkah yang harus dilakukan timses atau pasangan calon," katanya.

Namun dia menyerahkan semua keputusan kepada Yenny Wahid, apakah bergabung dalam koalisi Jokowi-Ma'ruf atau koalisi Prabowo-Sandiaga. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper