Bisnis.com, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menyebut kondisi Presiden Ke-3 RI Baharuddin Jusuf Habibie yang kini sedang dirawat dalam keadaan sehat.
Pernyataan itu disampaikannya usai menjenguk Habibie di Paviliun Kartika, Rumah Sakit Pusat Angkatan Datat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Senin (27/8/2018).
"Prof. Habibie kondisinya sangat sehat, sangat sehat. Tadi cerita banyak beliau. Jadi memang terlalu kecapekan karena aktivitasnya enggak ada hentinya," ujar Jokowi.
Dia mengungkapkan Habibie bercerita telah bepergian dari Pekanbaru ke Padang, lalu berlanjut ke Serpong, Tangerang. Padatnya aktivitas inilah yang membuatnya kecapekan dan mesti dirawat sejak Jumat (24/8).
"Terus enggak ada jedanya. Jadi beliau kecapekan. Tapi alhamdulillah beliau sudah baik," tutur Jokowi.
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi menuturkan dirinya dan Habibie juga membahas rencana pemerintah mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia.
"Pentingnya pembangunan SDM. Saya kira sudah menjadi konsentrasi kita ke depan, masuk ke investasi SDM," paparnya.