Bisnis.com, JAKARTA - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) menilai pasangan calon wakil presiden Joko Widodo (Jokowi) dan calon wakil presiden Ma’ruf Amin unggul di pemilih muslim.
Hasil tersebut sesuai dengan survei yang dirilis Lingkaran Survei Indonesia (LSI) , Selasa (21/8/2018).
Menurut peneliti senior LSI Adjie Alfarabi bahwa pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin unggul telak dari pasangan Prabowo-Sandi di pilpres dengan meraih suara dari 5 kantong pemilih
Dari data 89,9 segmen pemilih muslim, pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin memperoleh suara 52,7%, sedangkan Prabowo-Sandi 27,9%. Sementara itu yang belum menentukan pilihan 19,4%.
"Jokowi-Ma'ruf Amin menang dua digit di pemilih muslim yang merupakan polulasi pemililih tersebar," kata Adjie Alfarabi di kantor LSI Denny J.A, Jl. Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (21/8/2018).
LSI melakukan survei tersebut mulai dari 12 Agustus sampai dengan 19 Agustus, menggunakan metode sampling (multistage random sampling), dengan jumlah respon 1.200 responden melalui wawancara tatap muka respond, dengan margin of error kurang lebih 2,9%.
Menurut hasil survei, Jokowi-Ma’ruf Amin unggul di 5 kantong suara segmen pemilih. Sementara, Prabowo-Sandiaga hanya mampu meraih satu kantong suara segmen pemilih yakni di kaum pemilih terpelajar.
Adjie menuturkan meski begitu, dia mengingatkan masih ada 8 bulan lagi bagi kedua pasangan capres dan cawapres, apalagi masa kampanye belum dimulai.
Berikut hasil survei LSI di enam segmen kantong suara :
Di segmen pemilih muslim
Jokowi-Ma’ruf Amin memiliki perolehan suara 52,7 persen
Prabowo-Sandiaga: 27,9 persen
Belum memutuskan: 19,4 persen
Di segmen pemilih nonmuslim
Jokowi-Ma’ruf Amin memiliki perolehan suara 47,5 persen
Prabowo-Sandiaga: 43,6 persen
Belum memutuskan: 8,9 persen
Di segmen pemilih wong cilik
Jokowi-Ma’ruf Amin memiliki perolehan suara 54,7 persen
Prabowo-Sandiaga: 25,2 persen
Belum memutuskan: 20,1 persen
Di segmen pemilih emak-emak (perempuan)
Jokowi-Ma’ruf Amin memiliki perolehan suara 50,2 persen
Prabowo-Sandiaga: 30,0 persen
Belum memutuskan: 19,8 persen
Di segmen pemilih kaum terpelajar
Jokowi-Ma’ruf Amin memiliki perolehan suara 40,4 persen
Prabowo-Sandiaga: 44,5 persen
Belum memutuskan: 15,1 persen
Di segmen pemilih kaum mileneal
Jokowi-Ma’ruf Amin memiliki perolehan suara 50,8 persen
Prabowo-Sandiaga: 31,8 persen
Belum memutuskan: 17,4 persen