Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah melantik Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji sebagai Kepala Staf Angkatan Laut menggantikan Laksamana TNI Ade Supandi. Ade akan pensiun pada Juni 2018.
Melalui Keppres Nomor 43 TNI Tahun 2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Laut, yang dibacakan oleh Sekretaris Militer Presiden Marsma TNI Trisno Hendradi di Istana Negara, Jakarta, Siwi resmi menjadi KSAL.
Kepala Negara telah mengambil sumpah Laksamana (TNI) Siwi Sukma.
Dalam acara itu, Presiden menaikkan pangkat Siwi menjadi Laksamana melalui Keppres Nomor 44 TNI Tahun 2018 tentang Kenaikan Pangkat Dalam Golongan Perwira Tinggi TNI.
Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji adalah alumni Akademi Angkatan Laut angkatan 30. Ia lulus yahun 1985. Orang nomor dua di jajaran Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) ini adalah putra kelahiran Cimahi Jawa Barat , 14 Mei 1962.
Siwi pernah berdinas sebagai Komandan Jenderal (Danjen) Akademi TNI sejak 29 September 2017 selain pernah menjabat sebagai Asisten Perencanaan Umum Panglima TNI dan Panglima Komando Armada Republik Indonesia Kawasan Barat.
Baca Juga
Sejumlah tugas pernah dilakoni Siwi antara lain sebagai perwira bahari di KRI Oswald Siahaan 354, Kepala Departemen Operasi KRI Untung Suropati 372, Perwira Pelaksana KRI Teluk Sampit 515, Komandan KRI PRB 728, Komandan KRI Sultan Thaha Syaifuddin 376, dan Komandan KRI Nala.