Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Selandia Baru Dukung Indonesia Atasi Bencana Alam

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menerima dukungan dari Pemerintah Selandia Baru dalam penanggulangan bencana.
Tim Baznas Tanggap Bencana (BTB) bantu perbaikan rumah warga korban gempa bumi di Kampung Pojok Asem RT.02/RW.09, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Kamis (25/1/2018)./Istimewa
Tim Baznas Tanggap Bencana (BTB) bantu perbaikan rumah warga korban gempa bumi di Kampung Pojok Asem RT.02/RW.09, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Kamis (25/1/2018)./Istimewa

Kabar24.com, JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menerima dukungan dari Pemerintah Selandia Baru dalam penanggulangan bencana.

Dukungan secara resmi itu berlangsung di Nusa Dua Convention Center, Bali, dalam bentuk penyerahan dokumen KNPDB dari Duta Besar Selandia Baru Trevor Matheson kepada Kepala Badan BNPB Willem Rampangilei, Rabu (21/2).

Dari rilis diterima Bisnis, Trevor mengatakan KNPDB adalah Kerangka Nasional Penanganan Darurat Bencana atau National Disaster Response Framework (NDRF).

“Ini bentuk kerja sama kemitraan dan sekaligus upaya pembelajaran kompleksitas riil penanganan bencana,” kata Trevor.

Dia mengatakan Indonesia adalah negara besar dan kompleks dan bukan tugas mudah mengkoordinasi beragam organisasi dalam penangangan darurat.

Sementara Koordinator Penyusunan KNPDB Sugeng Triutomo mengatakan ada tiga negara yang memiliki kerangka semacam ini, yakni Amerika Serikat, Kanada, dan Selandia Baru.

“Kerangka ini untuk menjawab fungsi koordinasi dan komando dalam penanganan darurat bencana,” kata dia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper