Kabar24.com, AMMAN - Qatar terus menuai "hukuman" setelah Arab Saudi memutuskan hubungan diplomatik dengan negara itu.
Setelah Arab Saudi, negara lain seperti Mesir, Mesir, Uni Emirat Arab (UEA) dan Bahrain juga memutuskan hubungan diplomatik. Langkah serupa, dilakukan Yaman, Libya dan Maladewa.
Bentuk "hukuman" baru harus diterima Qatar dari Jordania yang mengatakan pada Selasa bahwa mereka akan menurunkan kinerja hubungan diplomatik dengan Qatar, setelah memeriksa "penyebab krisis" antara Doha dan beberapa negara lain Arab.
Baca Juga
Jordania juga mencabut ijin saluran televisi Al Jazeera, yang bermarkas di Doha, kata juru bicara pemerintah Mohammad al Momani seperti dikutip Antara dari Reuters, Rabu (7/6/2017).
Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Mesir dan Bahrain mengatakan pada Senin bahwa mereka memutuskan semua hubungan dengan Qatar, dan menuduhnya mendukung terorisme.
Qatar dalam hal ini dituding memberikan dukungan terhadap kelompok-kelompok teroris yang bertujuan mengacaukan kawasan tersebut.