Bisnis.com, JAKARTA- Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengklaim tidak pernah menerobos jalur busway sekalipun kondisi jalan sedang parah.
"Saya saja kalau macet mau ke Selatan saya beberapa kali naik busway, naik Transjakarta. Justru kesel kalau sudah naik busway tapi tetap macet di jalan," ujarnya di Balai Kota, Senin (8/5/2017).
Dia menuturkan jika jalur busway steril maka masyarakat akan lebih memilih menggunakan naik bus Transjakarta dan bisa menekan kemacetan di Jakarta.
Bahkan, kata dia, selaku Gubernur dirinya tidak boleh menerobos jalur busway, sebab yang boleh menggunakan selain bus Transjakarta adalah Ambulans dan pejabat berplat RI.
"Jadi konsep busway itu supaya kalau macet orang butuh ambulans, kecelakaan atau apapun yang buru-buru," ujarnya.