Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Warga Malaysia Dilarang Meninggalkan Korea Utara

Korea Utara (Korut) untuk sementara melarang seluruh warga Malaysia meninggalkan negara tersebut untuk memastikan keamanan para diplomat dan warga Malaysia di tengah memanasnya hubungan kedua negara setelah saudara tiri pemimpin Korut Kim Jong-un terbunuh di Malaysia.
Kim Jong Un, Pemimpin Korea Utara. /Bloomberg
Kim Jong Un, Pemimpin Korea Utara. /Bloomberg

Kabar24.com, JAKARTA - Korea Utara (Korut) untuk sementara melarang seluruh warga Malaysia meninggalkan negara tersebut untuk memastikan keamanan para diplomat dan warga Malaysia di tengah memanasnya hubungan kedua negara setelah saudara tiri pemimpin Korut Kim Jong-un terbunuh di Malaysia.

Pihak Kemenlu Korut telah menjelaskan kepada Kedutaan Besar Malaysia di Pyongyang soal alasan tindakan larangan itu. Pihak kedutaan juga berharap kasus itu akan bisa diselesaikan demi menjaga hubungan bilateral kedua negara sebagaimana dikutip Reuters, Selasa (7/3/2017).

Sedangkan kantor berita KCNA memberitakan, bahwa larangan itu akan diberlakukan hingga kasus kematian pria yang diyakini sebagai kakak tiri Kim Jong-un itu selesai di Malaysia.

"Semua warga negara Malaysia di DPRK untuk sementara akan dilarang meninggalkan negara ini, hingga insiden yang terjadi di Malaysia terselesaikan dengan baik," menurut isi pengumuman tersebut.

Akan tetapi diplomat dan WN Malaysia yang ada di Korut akan diizinkan melakukan urusan mereka dan beraktivitas secara normal.

Sedang situs AsiaOne.com menulis ada kemungkinan warga Malaysia diperlakukan sebagai sandera oleh pihak Pyongyang.

Sebelumnya, Malaysia mengusir Dubes Korut untuk Negeri Jiran, yang kemudian dibalas dengan perilaku serupa oleh Pyongyang.

Menurut KCNA, kementerian luar negeri menyatakan harapan bahwa pemerintah Malaysia akan memecahkan masalah, "secara adil dan tepat waktu berdasarkan niat baik".

Kim Jong-nam, saudara tiri pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un diduga kuat tewas akibat paparan racun pelumpuh syaraf VX nerve agent di Malaysia pada 13 Februari 2017. Namun, Korut membantah berada di balik peristiwa itu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper