kabar24.com, JAKARTA- Euro management berkomitmen terus mendorong kalangan muda Indonesia untuk belajar di sejumlah negara maju di dunia.
""Kami ïngin mengaungkan sebanyak mungkin (masyarakat) Indonesia (belajar) ke luar negeri, seperti Belanda, Jerman, AS,” kata Presdir & CEO Euro Management Bimo Sasongko, di sela acara pameran European Week, Sabtu (4/3/2017).
Dia mengemukakan di saat ini, makin banyak peluang bagi kalangan muda belajar di luar negeri.
“Tidak ada yang tak mungkin. Untuk itu kami menggaungkan sebanyak mungkin generasi muda untuk menyadari kuliah atau sekolah ke luar negeri. Tidak ada yang tidak mungkin,” kata Bimo.
Dia mengemukakan untuk mendapatkan peluang tersbut, ada tiga modal utama.
Pertama, kesigapan untuk mendapatkan informasi. Kedua, kesiapan kemampuan bahasa. Ketiga, kemampuan akademi.