Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Padang Diterjang Banjir, Ribuan Rumah Terendam

Ribuan rumah di Padang, Sumatra Barat, terendam banjir akibat hujan yang mengguyur daerah itu sejak Kamis sore (16/6/2016) meliputi tujuh kecamatan dengan ketinggian air 50 centimeter hingga 1,4 meter.
Sebuah mobil berusaha melewati banjir yang menggenangi jalan Kampung Nias, Padang, Sumatera Barat, Kamis (16/6/2016)./AntaraIggoy el Fitra
Sebuah mobil berusaha melewati banjir yang menggenangi jalan Kampung Nias, Padang, Sumatera Barat, Kamis (16/6/2016)./AntaraIggoy el Fitra

Kabar24.com, PADANG - Bencana hidrometeorologi yang jaung-jauh hari telah diingatkan BNPB menjadi kenyataan di kota Padang.

Ribuan rumah di Padang, Sumatra Barat, terendam banjir akibat hujan yang mengguyur daerah itu sejak Kamis sore (16/6/2016) meliputi tujuh kecamatan dengan ketinggian air 50 centimeter hingga 1,4 meter.

Hujan ekstrem dengan intensitas di atas 300 milimeter sejak pukul 16.00 WIB hingga 23.30 WIB menyebabkan sejumlah sungai meluap, kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar Zulfiatno di Padang, Jumat (17/6/2016).

Ia menyebutkan tujuh kecamatan yang direndam banjir meliputi Koto Tangah, Lubuk Begalung, Nanggalo, Padang Selatan, Padang Barat, Bungus Teluk Kabung, dan Padang Timur yang menggenangi 14 kelurahan.

Banjir dengan ketinggian hingga 1,4 meter merendam ribuan rumah di Kelurahan Lubuk Buaya, Tunggul Hitam, Pangambiran, Ampalu (Arai Pinang), Banda Gadang, Maransi, Parang Jambu, Jondul, Seberang Padang, Pampangan, Seberang Palinggam, Lolong, Bungus dan Marapalam.

Banjir menyebabkan sejumlah warga Kelurahan Dadok Tunggul Hitam Kecamatan Koto Tangah harus makan sahur di tempat evakuasi.

"Malam tadi saya dievakuasi dari rumah, mengungsi sementara ke rumah ketua rukun warga (RW), jadi makan sahur di sini," kata seorang warga setempat, Ganih, 60.

Ia menyampaikan banjir juga menyebabkan longsor pada ruas jalan Padang - Painan di kilometer 26 tepatnya di antara Sungai Barameh dan Kelok Jaring menyebabkan akses jalan terputus.

Namun material longsor telah berhasil dibersihkan oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional II bersama Dinas Prasarana Jalan dan Tata Ruang Sumbar sekitar pukul 03.00 WIB.

"Kendaraan besar telah bisa melintas kembali," ujarnya.

Saat ini berdasarkan pantauan ketinggian air pada sejumlah daerah sudah mulai surut, namun sejak pukul 07.00 WIB hujan deras kembali mengguyur kota Padang.

Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Ketaping Budi Samiadji menyampaikan curah hujan yang mengguyur Padang sejak Kamis mencapai 384 milimeter dan kecepatan angin saat ini 40 kilometer per jam.

"Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat masih akan berpotensi terjadi di Padang, Padangpariaman, Pariaman, Pesisir Selatan, Agam, Pasaman Barat, Padang Panjang hingga pukul 12.30 WIB," kata dia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper