Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Okupansi Hotel Berbintang di Jatim Turun Ke 56,07 Persen

Tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Jawa Timur pada bulan ketiga tahun ini turun 1,76 poin menjadi 56,07% terhadap bulan sebelumnya.
Resepsionis hotel sedang melayani calon konsumen./Ilustrasi-Bisnis-Amri Nur Rahmat
Resepsionis hotel sedang melayani calon konsumen./Ilustrasi-Bisnis-Amri Nur Rahmat

Bisnis.com, SURABAYA - Tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Jawa Timur pada bulan ketiga tahun ini turun 1,76 poin menjadi 56,07% terhadap bulan sebelumnya. 

“Padahal pada Februari TPK mencapai 57,83%,” tutur Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Timur Teguh Pramono.

Berdasarkan klasifikasi bintang, TPK hotel bintang empat selama maret sebesar 62,30%. Ini adalah yang tertinggi dibandingkan hotel berbintang lain.

Adapun untuk hotel bintang dua, TPK-nya 61,82%. Selanjutnya diikui hotel bintang tiga sebesar 51,39%, dan bintang lima 56,10%, sedangkan hotel bintang satu paling kecil hanya 44,27%.

Rata-rata lama menginap tamu (RLMT) asing pada hotel berbintang selama Maret mencapai 3,03 hari, naik 1,33 poin dibandingkan dengan Februari 2,46 hari.

Untuk RLMT Indonesia mencapai 1,67 hari atau meningkat 0,04 poin terhadap Februari sebesar 1,63 hari. Adapun secara keseluruhan RLMT pada Maret sebesar 1,70 hari.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper