Kabar24.com, JAKARTA—Menteri Luar Negeri Retno L.P Marsudi serukan diaspora Indonesia di Amman, Yordania mencari peluang pasar bagi produk Indonesia.
Dalam rilis yang dikirimkan Kementerian Luar Negeri (Kemlu), seruan itu disampaikan saat Menteri bertemu dengan beberapa diaspora Indonesia di Amman yang berprofesi sebagai pelajar, profesional, dan pekerja di sektor informal.
“Saya harap teman-teman di Yordania baik diplomat, pelajar, profesional, dan diaspora Indonesia lainnya terus mencari peluang pasar bagi produk Indonesia,” kata Retno, dalam siaran pers yang dikirim Minggu (13/3/2016).
Dia meyakini, Indonesia sangat mampu mensuplai produk-produk yang dibutuhkan oleh negara-negara di kawasan Timur Tengah dan Afrika. Pertemuan dengan diaspora Indonesia tersebut dilakukan setelah melakukan pertemuan dengan Ketua Persahabatan Parlemen Indonesia – Yordania, Madallah Tarawneh.
Selain mendorong diplomasi ekonomi, masih menurut Kemlu, Retno juga dalam kunjungan bilateralnya tersebut membahas beberapa isu lainnya seperti mengenai toleransi beragama di Yordania dan peran perempuan dalam pemerintahan dan parlemen.