Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILKADA DEPOK: Dimas-Babai Janjikan Perbaikan Infrastruktur & Suprastruktur

Pembenahan infrastruktur dan suprastruktur menjadi prioritas utama pasangan Koalisi Damai, Dimas Oky Nugroho-Babai Suhaimi apabila terpilih jadi wali dan wakil wali kota Depok periode 2016-2021.
Dimas-Babai, salah satu pasangan Calon Wali Kota Depok Periode 2016-2021/Bisnis-Miftahul Khoer
Dimas-Babai, salah satu pasangan Calon Wali Kota Depok Periode 2016-2021/Bisnis-Miftahul Khoer

Bisnis.com, DEPOK - Pembenahan infrastruktur dan suprastruktur menjadi prioritas utama pasangan Koalisi Damai, Dimas Oky Nugroho-Babai Suhaimi apabila terpilih jadi wali dan wakil wali kota Depok periode 2016-2021.

Dimas mengatakan infrastruktur menjadi bagian penting yang harus segera dibenahi di Kota Depok. Selama ini, dia menilai infrastruktur di Depok sangat menghawatirkan.

"Kita selama ini belum punya taman kota dan lapangan hijau yang bakal menciptakan kerja kreatif. Padahal kota ini sekitar 70% dipenuhi oleh anak muda kreatif," ujarnya di sela-sela pendaftaran di KPU Depok, Senin (27/7/2015).

Menurut Dimas, selain akan memfokuskan pada pembangunan taman kota dan sejumlah area publik lainnya, dia berencana membenahi infrastruktur yang berpihak pada rakyat, wong cilik di Depok.

Adapun, terkait pembenahan suprastruktur, Dimas mengatakan hal yang harus segera dilakukan adalah menciptakan kekuatan di bidang seni, budaya, spiritual dan karakter warga Depok.

Dia mengatakan Depok sebagai miniaturnya Indonesia yang dihuni oleh beragam ras, suku, agama. Tentunya, keragaman tersebut harus dipelihara. Dengan demikian, lanjutnya, Depok harus menciptakan nilai-nilai solidaritas bagi para penduduk yang beragam tersebut.

"Depok ini tak mungkin maju apabila semuanya tidak bersatu. Maka, dengan adanya kekuatan suprastruktur ini, kami berharap Depok di tangan Dimas-Babai Insya Alloh akan berubah," katanya.

Di tempat yang sama, Calon Wakil Wali kota Depok Babai Suhaimi yang mendampingi Dimas mengatakan keinginan perubahan di Depok memilik kekuatan dari pasangan yang diusung Koalisi Damai tersebut.

Babai menuturkan pembenahan sejumlah gedung fasilitas negara akan menjadi salah satu prioritas yang dilakukan apabila terpilih.

"Kami selaku pasangan anak muda bersepakat untuk memulai perubahan ini menjadikan Depok bersih, indah, tertib dan berkah bagi kita semua," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Khoer
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper