Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pembangunan Gedung Parlemen: DPD Merasa Ditinggalkan oleh DPR

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman mengakui lembaganya ditinggalkan oleh DPR terkait rencana pembangunan gedung parlemen.
Ketua DPD Irman Gusman
Ketua DPD Irman Gusman

Bisnis.com, JAKARTA-- Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman mengakui lembaganya  ditinggalkan oleh DPR terkait rencana pembangunan gedung parlemen.

Menurut Irman, rencana pembangunan gedung DPD saja hingga kini belum terealisasi, malah DPR mengajukan membangun gedung baru. Padahal, parlemen itu  bukan DPR saja melainkan ada DPD di dalamnya.

“Kami saja sampai sekarang ruang kerja pimpinan DPD numpang dengan gedung DPR. Ruang rapat begitu juga, kita hanya punya kantor Sekjen DPD,” ujar Irman terkait rencana pembangunan gedung baru DPR, Jumat (12/6/2015).

Menurutnya, isu pembangunan gedung baru DPR sudah lama, bahkan DPD ingin membangun gedung baru sejak lama namun belum terealisasi.

“Padahal sudah diputuskan, tapi DPR dan pemerintah tidak merealisasikan gedung DPD. Jika dilihat kenyataan, mereka melanggar ketentuan,” ujar Irman.

Menurutnya, setiap DPD mau membangun gedung selalu dihambat oleh DPR.

Menurutnya, munculnya DPD karena aspirasi daerah tidak sampai di DPR. "Melalui wakilnya di DPD inilah harapan agar aspirasi di daerah diperjuangkan di pusat," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper