Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kabut Asap Kurangi Keyakinan Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Sumatra

Kabut asap yang terus melanda sebagian besar wilayah di Sumatra, akan mengurangi keyakinan masyarakat terhadap kondisi ekonomi di wilayah tersebut pada kuartal empat tahun ini.
Kabut asap kebakaran hutan di Riau/Antara
Kabut asap kebakaran hutan di Riau/Antara

Bisnis.com, PEKANBARU—Kabut asap yang terus melanda sebagian besar wilayah di Sumatra, akan mengurangi keyakinan masyarakat terhadap kondisi ekonomi di wilayah tersebut pada kuartal empat tahun ini.

Joni Kasmuri, Kepala Bidang Neraca Wilayah dan Analisa Statistik Badan Pusat Statistik (BPS) Riau, mengatakan tingkat keyakinan masyarakat terhadap kondisi ekonomi di sebagian besar wilayah Sumatra diperkirakan akan lebih rendah dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.

“Kabut asap membuat tingkat keyakinan masyarakat terhadap kondisi ekonomi di sembilan dari 10 provinsi yang ada di Sumatra diperkirakan akan menurun pada kuartal keempat tahun ini,” katanya di Pekanbaru, Minggu (9/11/2014).

Joni menuturkan Bangka Belitung diperkirakan akan menjadi satu-satunya provinsi yang mengalami pertumbuhan indeks tendensi konsumen (ITK) pada kuartal keempat di Sumatra, sedangkan Sumatra Barat menjadi wilayah dengan ITK terendah dibandingkan wilayah lain di pulau tersebut.

Meski diperkirakan akan mengalami penurunan, masyarakat masih percaya terhadap perbaikan ekonomi di seluruh wilayah Sumatra. Hal tersebut terlihat dari perkiraan ITK yang berada pada level di atas 100 untuk seluruh provinsi yang ada di pulau itu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lili Sunardi
Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper