Bisnis.com, JAKARTA - Presiden terpilih Joko Widodo meminta eks kelompok kerja Tim Transisi masih terlibat dalam jaring kerja untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik.
"Terima kasih atas kerja kerasnya, tolong kami dan pak JK dikawal, diawasi, diingatkan, beri masukan dan input bagi negara ini," katanya saat pidato pembubaran Pokja Tim Transisi, Minggu (28/9/2014) malam.
Jokowi menyampaikan penghargaan apresiasi setinggi-tingginya atas hasil kerja yang dilakukan tim.
Jokowi-JK nantinya akan mengambil kebijakan yang baik dari berbagai kajian yang dilakukan tim selama lebih dari satu bulan.
Dia lebih suka dengan kajian yang bisa diimplementasikan dengan cepat. "Jangan saya dibuatkan konsep yang tinggi, yang bacanya saja kesulitan, nanti kita berdua bisa tambah kurus," jelasnya.
Jokowi mematok sejumlah target di antaranya pertumbuhan ekonomi lebih dari 7% selama tiga tahun pemerintahan. Selain itu swasembada pagan antara 3-4 tahun.
Jokowi Minta Eks Pokja Tim Transisi Terlibat Jejaring Kerja
Presiden terpilih Joko Widodo meminta eks kelompok kerja Tim Transisi masih terlibat dalam jaring kerja untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Rustam Agus
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

21 menit yang lalu
MAP Group Stocks Still Worth Buying Despite Profit Drop
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

58 menit yang lalu
Mobil Terbang 'Made in China' Segera Dijual, Harga Rp5 Miliar!

2 jam yang lalu
KPK Geledah Kantor KONI Jatim Terkait Kasus Suap Dana Hibah
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
