Bisnis.com, JAKARTA— Persoalan nilai tukar rupiah yang terus melemah terus menjadi sorotan utama berbagai media nasional hari ini, Jumat (27/6/2014) selain soal perlambatan ekonomi yang tidak mengurangi hasrat belanja masyarakat dan soal komitmen pemerintah memangkas waktu bongkar muat di pelabuhan .
Berikut ini ringkasan berita-berita utama media Ibu Kota:
Pelaku Pasar Sesuaikan Keadaan
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS masih terus melemah. Perkembangan ini tak lepas dari ekspektasi pasar akan hasil Pemilihan Umum Presiden 9 Juli nanti. Ketidakpastian hasil pemilihan ini mendorong investor balik membeli dolar AS. Sejak awal pekan ini rupiah melemah secara signifikan dan sempat menyentuh Rp12.027 (KOMPAS).
Duit Lebaran Lebih dari Rp115 Triliun
Perlambatan ekonomi tidak menyurutkan hasrat belanja masyarakat. Terlebih saat puasa dan menyambut Hari Raya Lebaran. Seperti tahun-tahun sebelumnya, euforia Lebaran turut meningkatkan perputaran duit di masyarakat (KONTAN).
Biaya Pelabuhan Turun 36%
Untuk memperlancar arus barang di Pelabuhan Tanjung Priok, pemerintah berkomitmen memangkas waktu bongkar muat hingga barang keluar dari pelabuhan turun dari 6,2 hari menjadi empat hari. Hal ini akan memangkas biaya bongkar muat di pelabuhan sekitar 36% (INVESTOR DAILY).