Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI Jateng Dorong Pengembangan Klaster Padi Organik

Bank Indonesia Kantor Perwakilan Wilayah V Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan kesepakatan pengembangan klaster padi organik di Kabupaten Semarang.
 Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, UNGARAN - Bank Indonesia Kantor Perwakilan Wilayah V Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan kesepakatan pengembangan klaster padi organik di Kabupaten Semarang.

Marlison Hakim, Deputi BI Wilayah V menuturkan kerja sama ditandai dengan penandatanganan kesepakatan di kompleks pengembangan klaster padi organik di daerah Asinan, Kabupaten Semarang.

"Program pengembangan klaster padi organik diinisiasi Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah V dalam mendukung pertumbuhan ekonomi berkualitas melalui pemberdayaan sektor riil dan UMKM," ujarnya, Senin (16/6/2014).

Pemberdayaan sektor riil merupakan bagian dari pelaksanaan tugas pokok dan fungsi BI dalam mendukung kesinambungan ketersediaan pangan melalui program klaster komoditas pangan.

Pemilihan komoditas padi merupakan program pengembangan klaster didasarkan pada hasil penelitian BI tentang komoditas, produk, jasa, usaha Jateng.

"Komoditas yang dipilih itu berdasarkan pada identifikasi komoditi penyumbang inflasi di Jawa Tengah," katanya.

Pengembangan komoditas unggulan itu juga dijadikan sebagai upaya peningkatan pasokan untuk menjaga stabilitas harga di Jateng.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper