WASHINGTON-Gedung Putih mencapai kesepakatan anggaran dengan Senat Partai Republik, sementara Wakil Presiden Joe Biden mendatangi Capitol Hill untuk mengajukan kesepakatan itu kepada Partai Demokrat dengan kenaikan pajak pada hampir setiap pekerja di Amerika Serikat yang diberlakukan beberapa jam lagi.
Menurut sumber yang tak menyebutkan namanya, Senin, (1/1), Biden merundingkan kesepakatan dengan pemimpin minoritas senat Mitch McConnel untuk meningkatkan pajak kaum kaya, menaikkan tunjangan pengangguran dan mencegah pemotongan belanja anggaran otomatis yang akan berlaku dalam 2 bulan.
Setelah perseteruan tajam lebih dari 17 bulan, Kongres dan Presiden Barack Obama belum menyelesaikan kesepakatan untuk mencegah lebih dari US$600 miliar pada kenaikan pajak dan pemotongan anggaran belanja pemerintah federal yang dijadwalkan pada Januari.
Meskipun kesepakatan tercapai dan penjelasan kedua dewan Kongres dalam beberapa hari mendatang, waktunya semakin terbatas daripada apa yang Obama dan kedua partai upayakan. Hal tersebut juga akan memicu perseturuan lain di awal 2013 terkait anggaran belanja dan pagu utang.
Sementara itu pemimpin mayoritas senat Harry Reid dari Partai Demokrat yang mengontrol jadwal rapat anggota, mengatakan pada Obama bahwa dia akan memberikan kesempatan kepada Biden untuk membahas kesepakatan dengan rapat anggota.
Reid mengatakan kepada Obama, dia akan mendukung rapat anggota jika telah berhasil mencapai kesepatakan. Tidak ada kesepakatan yang dapat tercapai tanpa persetujuan Reid.
Namun, beberapa senator Partai Demokrat mengungkapkan keberatannya mengenai persetujuan tersebut yang akan mencegah dengan apa yang disebut fiscal cliff. Pemimpin Partai Demokratik dari California Nancy Peloci merilis pernyataannya bahwa dia akan menyampaikan kesepakatan kepada rapat anggota apabila telah tercapai dan disahkan oleh Senat. (Bloomberg/c37/yus)