JAKARTA: PT Pembangunan Perumahan Tbk, BUMN konstruksi, menargetkan pemisahan (spin off) divisi usaha properti menjadi anak usaha direalisasikan paling lambat semester II/2011.
Direktur Keuangan Pembangunan Perumahan (PP) Tumiyana mengatakan manajemen tengah menyiapkan rencana pemisahan divisi usaha ini untuk memperkuat struktur penerimaan pendapatan perseroan di masa datang. "Bisnis properti PP ini sudah cukup lama, mulai tahun ini kami berpikir untuk melakukan spin off dengan menjadikan divisi properti sebagai anak usaha. Persiapannya sudah kita lakukan," ujarnya, pekan lalu. Pascapemisahan ini, lanjutnya, manajemen menargetkan dalam kurun waktu 2 tahun atau pada 2013, anak usaha properti perseroan dapat segera melakukan penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO). Langkah tersebut mempertimbangkan nilai aset yang dimiliki, serta rencana pengembangan bisnis properti yang diharapkan mampu memberi kontribusi pendapatan seimbang pada perseroan. "Kalau sekarang masih bergantung [kepada induk usaha], kami harapkan 2013 mereka bisa IPO dan mencari dana segar untuk pengembangan usaha," tuturnya. Sejauh ini, perseroan ini tercatat memiliki aset properti, seperti Park Hotel di Cawang Jakarta Timur, serta sejumlah lahan yang siap dikembangkan (land bank) di Kalimalang Jakarta dan Surabaya. Dalam waktu dekat, tambahnya pengembangan hotel juga akan dilakukan di Bandung, Makasar dan Padang. (esu)Pemisahan devisi properti PP semester II/2011
JAKARTA: PT Pembangunan Perumahan Tbk, BUMN konstruksi, menargetkan pemisahan (spin off) divisi usaha properti menjadi anak usaha direalisasikan paling lambat semester II/2011.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Mardianah Noerdjali
Editor : Mursito
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

12 menit yang lalu
Jaksa KPK Hadirkan Eks Ketua KPU Hasyim Asyari di Sidang Hasto

44 menit yang lalu
Nama Dudung hingga Mentan Amran Sulaiman Masuk Bursa Ketum PPP

1 jam yang lalu
Kemendagri Beri Atensi PSU di Papua, Ini Alasannya
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
