Bisnis.com, JAKARTA - Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto dinilai telah membuat terobosan baru untuk membentuk kabinet di masa pemerintahannya bersama Gibran Rakabuming.
Pengamat Politik Ujang Komarudin menilai terobosan itu berupa pembekalan seluruh calon menteri dan wakil menteri sekaligus mengundang para pakar yang terkenal di dunia Internasional di acara 'Hambalang Retreat'.
Sayangnya, dari pihak Prabowo Subianto masih merahasiakan nama-nama pakar yang diundang untuk pembekalan calon menteri dan calon wakil menteri tersebut.
"Ini bagian strategi ataupun kreativitas ya yang dibangun Pak Prabowo dan menjadi terobosan pertama di sejarah pembentukan kabinet di Indonesia," tuturnya di Jakarta, Jumat (18/10).
Kendati demikian, menurut Ujang, hal itu juga telah menunjukkan komitmen Prabowo mempersiapkan pasukannya untuk melaju membawa Indonesia ke arah yang lebih baik kedepannya.
"Oleh karena itu kita harus apresiasi karena bagaimanapun calon-calon menteri itu perlu dibekali pembekalan-pembekalan atau top knowledge pengetahuan,” katanya
Baca Juga
Selain itu, dia menilai bahwa Prabowo juga ingin seluruh calon menteri dan calon wakil menterinya nanti langsung tancap gas usai dilantik nanti.
“Prabowo Subianto yang ingin bersungguh-sungguh memimpin Indonesia agar Indonesia mengalami banyak lompatan di segala bidang dan langsung tancap gas dalam memimpin kabinetnya,” ujarnya.