Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Direktur KPK Irit Bicara Usai Diperiksa 6,5 Jam di Polda Metro Jaya

Direktur Pelayanan Pelaporan dan Pengaduan Masyarakat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tomi Murtomo irit bicara usai diperiksa sekitar 6,5 jam.
Logo KPK/ Ilustrasi
Logo KPK/ Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - Direktur Pelayanan Pelaporan dan Pengaduan Masyarakat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tomi Murtomo irit bicara usai diperiksa sekitar 6,5 jam di Polda Metro Jaya.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Ade Safri Simanjuntak mengatakan pemeriksaan Direktur KPK dimulai sejak pukul 10.30 WIB dan baru selesai pada pukul 17.00 WIB.

"Sudah selesai, mulai jam 10.30 WIB sampai pukul 17.00 WIB," kata Ade kepada wartawan, Senin (16/10/2023).

Adapun Tomi terpantau irit bicara. Dia hanya menuturkan bahwa pemeriksaan berjalan lancar saat ditanya perihal jalannya pemeriksaan. Tomi juga enggan menjawab terkait apa dan banyaknya pertanyaan yang ditanyakan oleh penyidik.

"Nanti tanya penyidiknya aja," ujar Tomi usai diperiksa.

Sebagai informasi, kasus ini telah masuk ke tahap penyidikan dan dalam proses penyidikan polisi telah memeriksa 12 saksi termasuk Tomi. Tiga di antaranya adalah Syahrul, Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar dan ajudan Ketua KPK Firli Bahuri.

Dalam hal ini, terdapat tiga dugaan kasus yang ditemukan di antaranya pemerasan, penerimaan gratifikasi, atau penerimaan hadiah terkait penanganan kasus di Kementan.

Adapun, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto juga menyampaikan bahwa dalam kasus ini Ketua KPK Firli Bahuri bakal turut diperiksa.

Karyoto, yang dulu merupakan Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, mengatakan bahwa pemanggilan seorang saksi dipastikan karena memiliki keterkaitan dalam suatu perkara. 

"Ya kalau memang sudah layak untuk diperiksa, dimintai keterangan sebagai saksi, ya kita minta keterangan. Nanti kita lihat," ujarnya belum lama ini.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper