Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bertemu PM Tuvalu, Jokowi Bicara Soal Kedaulatan dan Integritas Wilayah

Pertemuan bilateral antara kedua tokoh Negara itu digelar di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Archipelagic and Island States (AIS) Forum.
Presiden Jokowi / Doc. Setkab
Presiden Jokowi / Doc. Setkab

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendorong penguatan kerja sama sebagai satu keluarga Pasifik saat bertemu dengan Perdana Menteri Tuvalu, Kausea Natano, di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Kabupaten Badung, Provinsi Bali, Rabu (11/10/2023).

Adapun, pertemuan bilateral antara kedua tokoh Negara itu digelar di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Archipelagic and Island States (AIS) Forum.

"Penguatan kerja sama merupakan hal yang penting sebagai satu keluarga Pasifik dalam menghadapi tantangan bersama," ujarnya dikutip melalui Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (11/10/2023).

Lebih lanjut, Presiden asal Surakarta itu menegaskan bahwa kerja sama tersebut harus dilandasi spirit kolaborasi dan saling menghormati.

"Termasuk kedaulatan dan integritas wilayah yang sangat penting untuk mewujudkan Indo-Pasifik sebagai kawasan yang damai, stabil, dan sejahtera," imbuhnya.

Orang nomor satu di Indonesia itu pun juga menyebut bahwa Indonesia turut menyuarakan aspirasi negara-negara Pasifik dalam berbagai forum, termasuk selama keketuaan Indonesia di ASEAN dan G20.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Ke-7 RI itu juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran Perdana Menteri Tuvalu pada KTT AIS Forum. Kepala Negara menilai bahwa KTT AIS Forum adalah momentum penting untuk menggalang solidaritas negara kepulauan dan pulau.

"Terima kasih atas kehadirannya dan KTT AIS Forum adalah momentum penting untuk menggalang solidaritas negara kepulauan dan negara pulau melalui kolaborasi yang konkret dan kerja sama yang inklusif," pungkas Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper