Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bukan Ganjar, Gerindra Sebut Sosok Ini Paling Berpeluang Jadi Cawapres Prabowo

Partai Gerindra menyatakan, bahwa bukan Ganjar sosok yang paling tepat untuk menjadi cawapres Prabowo.
Ganjar Pranowo/Bisnis-Akbar
Ganjar Pranowo/Bisnis-Akbar

Bisnis.com, JAKARTA - Partai Gerindra menyatakan, bahwa Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menjadi sosok yang paling berpeluang menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Juru Bicara Partai Gerindra Budi Djiwandono menjelaskan, saat ini pihaknya sudah menjalin koalisi dengan PKB. Pada piagam koalisi, lanjutnya, penentuan calon presiden (capres) dan cawapres akan ditentukan oleh Prabowo dan Cak Imin.

"Karena kita sekarang lagi ada koalisi dengan PKB, saya rasa Pak Muhaimin Iskandar adalah calon terkuat untuk menjadi pendamping Pak Prabowo," ujar Budi di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/3/2023).

Di sisi lain, dia mengatakan belum ada pembicaraan tentang wacana duet Prabowo dengan Gubernur Jawa Tengah yang juga kader PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo seperti yang banyak dibicarakan belakangan ini.

Meski begitu, Budi juga tak menutup kemungkinan nantinya akan ada pembicaraan dengan PDIP, sebab saat ini Gerindra sedang menjajaki partai politik lain.

"Tentu kalau kita misalnya nanti ada kesepakatan kerja sama dengan teman-teman PDIP mungkin saja hal itu akan dibicarakan, Man kita akan lebih tahu pastinya nanti kalau kita sudah membicarakan semua kemungkinan," jelas Wakil Ketua Komisi IV DPR itu.

Budi juga mengatakan pada saat ini banyak cawapres yang dibicarakan untuk mendampingi Prabowo. Oleh sebab itu, Gerindra juga membuka semua pihak untuk diusung jadi cawapres.

"Ada calon-calon lain yang juga banyak sama-sama dibicarakan gimana caranya kita memberi opsi kepada masyarakat, putra-putri terbaik," ucapnya.

Wacana Duet Prabowo-Ganjar

Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan pihaknya membuka kemungkinan duet Prabowo-Ganjar pada Pilpres 2024.

Hashim mengatakan peluang duet tersebut terbuka asalkan Prabowo jadi calon presiden (capres) dan Ganjar jadi wakil presiden.

"Saya kira terbuka kalau Pak Ganjar mau ikut dengan Pak Prabowo, dengan catatan Pak Prabowo calon presiden. Saya kira sudah tidak mungkin kalau Pak Prabowo calon wakil presiden," ujar Hasyim di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat, Minggu (12/3/2023).

Isu duet Prabowo-Ganjar menguat usai kedua tampak kompak menemani Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau panen raya di Desa Lajer, Kebumen, Jawa Tengah pada Kamis (9/3/2023).

Ketiga tokoh itu meninjau dan berdialog langsung dengan sejumlah petani. Rangkaian kunjungan kerja itu juga turut diwarnai dengan momen kemesraan mereka.

Jokowi, Prabowo dan Ganjar tampak sempat berswafoto. Dalam momen itu, Ganjar tampak yang memegang ponsel dan mengambil selfie, sementara Jokowi dan Prabowo yang kompak memakai kemeja putih berdiri di antara para petani.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper