Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Ucapkan Belasungkawa atas Meninggalnya Eril Khan Putra Ridwan Kamil

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan duka cita dan belasungkawa atas meninggalnya Emeril Khan Mumtadz (Eril Khan), putra Gubernur Jabar Ridwan Kamil.
Presiden Joko Widodo mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Emmeril Khan Mumtadz, putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil/Instagram @jokowi
Presiden Joko Widodo mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Emmeril Khan Mumtadz, putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil/Instagram @jokowi

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan duka terhadap musibah yang menimpa Emeril Khan Mumtadz (Eril Khan), putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Menurut Jokowi, kepergian Eril menyisakan duka tersendiri untuk keluarga, kerabat, dan temannya.

“Bapak Ridwan Kamil dan Ibu dan seluruh keluarga besar. Pertama-tama, atas nama pribadi, bangsa dan negara menyampaikan duka cita yang mendalam atas kepergian Emeril,” katanya dikutip melalui akun instagram @jokowi, Sabtu (4/6/2022).

Lebih lanjut, Kepala Negara mengatakan turut merasakan duka mendalam tersebut. Dia juga mendoakan semoga almarhum diberikan tempat yang terbaik di sisi-Nya.

"Sebagai orang tua, saya tidak bisa membayangkan betapa berat perasaan dan beban yang harus dipikul dan dihadapi Pak Ridwan Kamil dan Ibu Atalia ini. Namun, saya melihat betapa ketabahan dan ketegaran Pak Emil dan Ibu Atalia dalam menghadapi musibah dan ini menjadi teladan bagi kita semua,” tuturnya.

Jokowi pun kembali menyampaikan turut belasungkawa dan berdoa agar Ridwan Kamil dan keluarga diberikan keikhlasan.  

“Semoga seluruh keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan. Semua milik Allah dan hanya kepada-Nya kita akan kembali,” kata Jokowi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper