Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Luar Negeri melaporkan penambahan 11 warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang positif Covid-19 dan 35 WNI sembuh pada Rabu (19/5/2021).
Dengan penambahan tersebut, maka total kasus WNI terpapar Covid-19 di luar negeri menjadi 4.605 orang.
Berdasarkan informasi Kemenlu pada Rabu (19/5) pukul 08.00 WIB, sebanyak 11 WNI yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebar di beberapa negara. Perinciannya, 2 WNI di Bahrain, Korea Selatan (8 WNI), dan Kuba (1 WNI).
Selain itu, Kemenlu juga mencatat satu WNI meninggal di Kuba. Di sisi lain, jumlah WNI yang sembuh pada hari ini bertambah 35 orang. Perinciannya, 2 WNI sembuh di Bahrain, India (4 WNI), dan Korea Selatan (27 WNI).
Dengan demikian, total WNI terpapar Covid-19 di luar negeri menjadi 4.619 orang yang tersebar di 88 negara. Dari total tersebut, 3.716 orang di antaranya telah sembuh, 194 meninggal, dan 709 orang masih dalam perawatan.
Adapun, tingkat kesembuhan WNI terinfeksi Covid-19 di luar negeri per hari ini menjadi 80,4 persen, naik dibandingkan dengan sehari sebelumnya 79,9 persen.
Hingga saat ini, Singapura tercatat sebagai negara dengan jumlah WNI terpapar Covid-19 tertinggi, diikuti Qatar, Arab Saudi dan Hong Kong.
Berikut perincian WNI terkonfirmasi Covid-19 di luar negeri:
1. Aljazair: 12 WNI (sembuh)
2. Albania: 2 WNI (sembuh)
3. Amerika Serikat: 201 WNI (149 sembuh, 26 stabil, 26 meninggal)
4. Arab Saudi: 270 WNI (89 sembuh, 80 stabil, 101 meninggal)
5. Argentina: 5 WNI (3 stabil, 2 sembuh)
6. Australia: 12 WNI, (10 sembuh, 2 stabil)
7. Austria: 3 WNI (2 sembuh, 1 stabil)
8. Azerbaijan: 19 WNI (17 sembuh, 2 stabil)
9. Bahrain: 59 WNI (50 sembuh, 7 stabil, 2 meninggal)
10. Bahamas: 1 WNI (sembuh)
11. Bangladesh: 16 WNI (14 sembuh, 2 stabil)
12. Belanda: 68 WNI (53 sembuh, 10 stabil, 5 meninggal)
13. Belgia: 21 WNI (sembuh)
14. Bosnia dan Herzegovina: 6 WNI (sembuh)
15. Brunei Darussalam: 8 WNI (7 sembuh, 1 stabil)
16. Bulgaria: 7 WNI (6 sembuh, 1 stabil)
17. Ceko: 8 WNI (2 sembuh, 6 stabil)
18. Chile: 3 WNI (2 sembuh, 1 stabil)
19. China: 1 WNI (sembuh)
20. Denmark: 5 WNI (2 sembuh, 3 stabil)
21. Ekuador: 2 WNI (sembuh)
22. Ethiopia: 9 WNI (6 sembuh, 3 stabil)
23. Filipina: 33 WNI (sembuh)
24. Finlandia: 22 WNI (22 sembuh)
25. Ghana: 1 WNI (meninggal)
26. Hongaria: 22 WNI (21 sembuh, 1 stabil)
27. Hong Kong: 298 WNI (292 sembuh, 6 stabil)
28. India: 130 WNI (117 sembuh, 10 stabil, 3 meninggal)
29. Inggris: 119 WNI (108 sembuh, 5 stabil, 6 meninggal)
30. Irak: 15 WNI (13 sembuh, 1 stabil, 1 meninggal)
31. Iran: 1 WNI (sembuh)
32. Irlandia: 2 WNI (sembuh)
33. Italia: 30 WNI (29 sembuh, 1 stabil)
34. Jepang: 35 WNI (4 sembuh, 31 stabil)
35. Jerman: 36 WNI (11 sembuh, 22 stabil, 3 meninggal)
36. Kamboja: 19 WNI (16 sembuh, 3 stabil)
37. Kanada: 10 WNI (7 sembuh, 3 stabil)
38. Kazakhstan: 19 WNI (5 sembuh, 14 stabil)
39. Korea Selatan: 277 WNI (273 sembuh, 4 stabil)
40. Kuba: 3 WNI (1 sembuh, 1 stabil, 1 meninggal)
41. Kuwait: 256 WNI (246 sembuh, 2 stabil, 8 meninggal)
42. Lebanon: 1 WNI (stabil)
43. Libya: 1 WNI (meninggal)
44. Madagaskar: 4 WNI (stabil)
45. Maladewa: 24 WNI (21 sembuh, 2 stabil, 1 meninggal)
46. Makau (RRT): 3 WNI (sembuh)
47. Malaysia: 168 WNI (52 sembuh, 114 stabil, 2 meninggal)
48. Makedonia Utara: 2 WNI (sembuh)
49. Meksiko: 3 WNI (sembuh)
50. Mesir: 56 WNI (49 sembuh, 4 stabil, 3 meninggal)
51. Mozambique: 3 WNI (2 sembuh, 1 stabil)
52. Myanmar: 2 WNI (sembuh)
53. Namibia: 1 WNI (sembuh)
54. Nigeria: 2 WNI (sembuh)
55. Norwegia: 4 WNI (stabil)
56. Oman: 20 WNI (2 sembuh, 18 stabil)
57. Pakistan: 37 WNI (33 sembuh, 4 stabil)
58. Panama: 4 WNI (sembuh)
59. Papua Nugini: 3 WNI (stabil)
60. Peru: 16 WNI (12 sembuh, 2 stabil, 2 meninggal)
61. Polandia: 2 WNI (sembuh)
62. Portugal: 15 WNI (stabil)
63. Prancis: 12 WNI (8 sembuh, 4 stabil)
64. Rumania: 12 WNI (sembuh)
65. Rusia: 35 WNI (34 sembuh, 1 stabil)
66. UEA: 114 WNI (106 sembuh, 1 stabil, 7 meninggal)
67. Uzbekistan: 19 WNI (18 sembuh, 1 meninggal)
68. Qatar: 383 WNI (354 sembuh, 28 stabil, 1 meninggal)
69. Serbia: 2 WNI (stabil)
70. Singapura: 765 WNI (736 sembuh, 27 stabil, 2 meninggal)
71. Siprus: 1 WNI (sembuh)
72. Slovenia: 2 WNI (sembuh)
73. Spanyol: 34 WNI (33 sembuh, 1 meninggal)
74. Sri Lanka: 5 WNI (4 stabil, 1 stabil)
75. Sudan: 22 WNI (21 sembuh, 1 meninggal)
76. Suriah: 37 WNI (35 sembuh, 2 stabil)
77. Suriname : 3 WNI (sembuh)
78. Swedia: 1 WNI (stabil)
79. Swiss: 9 WNI (stabil)
80. Taiwan: 213 WNI (101 sembuh, 112 stabil)
81. Thailand: 12 WNI (9 sembuh, 3 stabil)
82. Timor Leste: 11 WNI (stabil)
83. Tunisia: 14 WNI (stabil)
84. Turki: 133 WNI (90 sembuh, 39 stabil, 4 meninggal)
85. Vatikan: 53 WNI (33 sembuh, 20 stabil)
86. Vietnam: 1 WNI (stabil)
87. Yordania: 72 WNI (66 sembuh, 3 stabil, 3 meninggal)
88. Yunani: 13 WNI (7 sembuh, 5 stabil, 1 meninggal)
89. Kapal Pesiar: 201 WNI (182 sembuh, 12 stabil, 7 meninggal)