Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Julie Payete, Gubernur Jenderal Kanada Pertama yang Mundur

Laporan terhadap Julie Payette telah membuat tokoh senior pemerintahan gusar.
Julie Payete. /Bloomberg
Julie Payete. /Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Gubernur Jenderal Kanada Julie Payette mengundurkan diri karena ada laporan eksternal yang menyebutkan adanya staf terintimidasi hingga menangis.

Mengutip The Guardian, Jumat (22/1/2021), laporan tersebut telah menimbulkan kekhawatiran di antara tokoh-tokoh senior pemerintah atas kemampuannya untuk melanjutkan perannya.

Dipilih oleh Perdana Menteri Justin Trudeau pada 2017, Payette adalah perwakilan Ratu Elizabeth II sebagai kepala negara. Perempuan ini menjadi gubernur jenderal pertama yang terpaksa mengundurkan diri di pemerintahan.

"Ketegangan telah muncul di Rideau Hall selama beberapa bulan terakhir dan untuk itu, saya minta maaf. Demi kebaikan negara dan lembaga demokrasi kita, saya telah sampai pada kesimpulan bahwa gubernur baru harus diangkat. Orang Kanada pantas mendapatkan stabilitas di masa-masa yang tidak pasti ini," kata Payette dalam sebuah pernyataan, Kamis (21/1/2021).

Juli lalu, sejumlah staf anonim mengungkapkan kepada Canadian Broadcasting Corporation bahwa mereka dimarahi oleh Payette sampai menangis. Staf lain memberi keterangan bahwa Payette akan menyebut pekerjaan mereka "omong kosong" dan menyuruh mereka keluar dari kantornya.

Beberapa minggu kemudian, kantor dewan rahasia, yang mengelola birokrasi federal Kanada dan melapor ke perdana menteri, membuka penyelidikan, menyewa perusahaan konsultan independen.

"Pelecehan tidak memiliki tempat di tempat kerja profesional mana pun. Merupakan prioritas layanan publik untuk memajukan upaya untuk mencegah dan menyelesaikan masalah pelecehan secara lebih efektif," kata juru bicara kantor dewan rahasia dikutip Jumat (22/1/2021).

Payette yang merupakan mantan astronot dan ilmuwan ini juga menghadapi kritik setelah menghabiskan ratusan ribu dolar untuk merenovasi Rideau Hall, termasuk memasang tangga pribadi ke ruangannya.

Mengakui kontroversi yang berkembang, Trudeau membela Payette pada bulan September dan menepis spekulasi bahwa dia akan memintanya untuk mundur.

“Kami memiliki gubernur jenderal yang sangat baik saat ini dan saya pikir, selain krisis Covid-19, tidak ada yang melihat krisis konstitusional. Kami telah menerapkan proses untuk meninjau beberapa kondisi kerja di Rideau Hall, tetapi itu bukanlah sesuatu yang kami pikirkan saat ini, melangkah lebih jauh dari itu," ungkap Trudeau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper