Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tambah 11 Kasus, Positif Covid-19 DIY Capai 1.557 Orang

Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY mengumumkan 11 penambahan kasus positif pada Minggu (6/9/2020). Sementara kesembuhan kasus cukup banyak, mencapai 41 kasus, yang didominasi oleh domisili Sleman sebanyak 29 kasus.
update kasus Covid-19 DIY Minggu 6 September 2020. Dat: corona.jogjaprov.go.id/data-statistik
update kasus Covid-19 DIY Minggu 6 September 2020. Dat: corona.jogjaprov.go.id/data-statistik

Bisnis.com, JOGJA - Kasus positif Covid-19 Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) hari ini Minggu (6/9/2020) bertambah 11 orang, sehingga total menjadi 1.557.

Sementara itu kasus sembuh Covid-19 pada hari yang sama mencapai 41 pasien, yang didominasi oleh domisili dari Kabupaten Sleman sebanyak 29 pasien.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, menjelaskan penambahan meliputi Kasus 1.552, laki-laki 50 tahun, Bantul; Kasus 1.553, laki-laki 42 thaun, Sleman; Kasus 1.554, perempuan 26 tahun, Bantul; Kasus 1.555, laki-laki 44 tahun, Bantul; Kasus 1.556, laki-laki 56 tahun, Kota Jogja; Kasus 1.557, laki-laki 39 tahun, Bantul;

Kasus 1.558, perempuan 54 tahun, Bantul; Kasus 1.559, laki-laki 29 than, Kota Jogja; Kasus 1.560, laki-laki 50 tahun, Kota Jogja; Kasus 1.561, perempuan 64 tahun, Kulonptogo; Kasus 1.562, perempuan 24 tahun, Kota Jogja. “Penambahan ini berdasarkan pemeriksaan pada 452 sampel dari 380 orang,” ujarnya.

Riwayat setiap kasus meliputi Kasus 1.552 dalam penelusuran, Kasus 1.553 dan 1.554 hasil skrining tenaga Kesehatan, Kasus 1.555 masih dalam penelusuran, Kasus 1.556 hasil tracing Kasus 1.470, Kasus 1.557 dalam penelusuran, Kasus 1.558 hasil tracing Kasus 1.470, Kasus 1.559 hasil tracing Kasus 1.190, Kasus 1.560 pelaku perjalanan Jakarta dan Bekasi, Kasus 1.561 hasil tracing Kasus 1.479, Kasus 1.562 hasil tracing Kasus 1.313.

Satu kasus dilaporkan meninggal yakni Kasus 1.534, laki-laki 30 tahun, Gunungkidul dengan penyakit komorbid gagal ginjal. Adapun kasus sembuh berdasarkan domisilinya meliputi Sleman 29 kasus, Kota Jogja dan Bantul masing-masing enam kasus. Dengan penambahan ini maka total kasus positif DIY menjadi sebanyak 1.557 kasus, dengan 1.157 kasus sembuh dan 46 kasus meninggal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lugas Subarkah
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper