Bisnis.com, JAKARTA - China membeli kedelai Brasil sebagai upaya mengamankan pasokan karena ketegangan perdagangan yang meningkat antara Negeri Panda tersebut dan Amerika Serikat.
Dilansir Bloomberg, Kamis (28/5/2020), menurut seorang sumber, pengimpor kedelai top dunia itu membeli lebih dari 10 kargo di Brasil minggu ini.
Ketegangan antara AS dan China telah meningkat baru-baru ini, seiring tudingan Presiden AS Donald Trump bahwa China telah menyesatkan dunia tentang skala dan risiko wabah virus Corona.
Selain itu, Sekretaris Negara Mike Pompeo mengatakan AS tidak bisa lagi mengesahkan otonomi politik Hong Kong dari China, sebuah langkah yang dapat memicu pembalasan.
"Bahkan dengan kedelai Brasil menjadi lebih mahal pada musim gugur ini, China tetap membeli sebagai risiko politik dalam penjualan kedelai atau biji-bijian AS," kata perusahaan konsultasi AgResource yang berbasis di Chicago.
Sebelumnya, dalam perjanjian fase satu awal tahun ini, China berjanji untuk membeli produk pertanian AS senilai US$36,5 miliar, naik dari US$12,5 miliar pada 2017, sebelum dimulainya perang dagang.
Baca Juga
Namun demikian, pandemi virus Corona menghambat pembelian, mata uang yang lemah juga membuat produk Brasil lebih menarik.
Sebagian besar kedelai yang dijual Brasil ke China adalah untuk Agustus dan September. Beberapa pedagang juga mengutip penawaran untuk Oktober. AgResource berharap bahwa AS akan dapat menerima permintaan China dari akhir Agustus hingga awal 2021.
"AS masih akan mendominasi pembelian China dalam slot waktu ini, tetapi total akan dipotong dari ekspektasi sebelumnya," ujar AgResource.