Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kabar Gembira, Pasien Sembuh Covid-19 Tembus 1.002 Beban RS Berkurang

Kini, total pasien virus Corona yang sembuh mencapai lebih dari 1.000 orang. Sebuah kabar gembira di tengah pandemi yang entah sampai kapan berlangsungnya.
Petugas medis mengambil sampel spesimen saat swab test virus corona Covid-19 secara drive thru di halaman Laboratorium Kesehataan Daerah (Labkesdan) Kota Tangerang, Banten, Senin (6/4/2020)./Antara/Fauzan
Petugas medis mengambil sampel spesimen saat swab test virus corona Covid-19 secara drive thru di halaman Laboratorium Kesehataan Daerah (Labkesdan) Kota Tangerang, Banten, Senin (6/4/2020)./Antara/Fauzan

Bisnis.com, JAKARTA - Sedikit kabar baik menjadi seperti oase di tengah wabah virus Corona (Covid-19). Memang, hingga saat ini, belum ada tanda-tanda virus Corona bakal mereda.

Namun, di balik itu, ada kabar baik yang mengikutinya. Yakni, tren pasien yang sembuh dari Covid-19 terus meningkat dari waktu ke waktu. Kini, total pasien yang sembuh sudah lebih dari seribu orang.

Rinciannya adalah, sebaran DKI Jakarta 327, Jawa Timur 128, Jawa Barat 90, Sulsel 81, Jateng 52 orang dan dari semua provinsi di Indonesia, totalnya 1.002 orang.

Dengan meningkatnya tren ini, tentu membuat pemerintah happy. Juru Bicara Penanganan Covid-19 untuk Indonesia, Achmad Yurianto, mensyukuri tren meningkatnya pasien yang sembuh Covid-19 itu. 

Menurutnya, keberhasilan membendung penularan Covid-19 merupakan kunci. Pasalnya, tingkat kesembuhan juga berhubungan erat dengan beban layanan rumah sakit.

"Kita sadari apabila semakin banyak yang sakit dan dirawat di RS, maka beban ini semakin berat untuk kita,"

Hal ini karena makin berat untuk menurunkan jumlah yang sakit, terutama pasien kritis yang lebih membutuhkan pelayanan RS dan dapat meninggal apabila telat dilayani.

"Mari bersama-sama kita lakukan upaya untuk meningkatkan imunitas diri agar tidak terserang Covid-19 ini. Sabar dan tenang, iatirahat cukup, teratur, tidak panik, jaga jarak, pakai masker, cuci tangan dengan sabun dan air mengalir," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Aziz Rahardyan
Editor : Andya Dhyaksa
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper