Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dilarang Memasok dari AS, Huawei Pasang Strategi Ini

Huawei Technologies Co., perusahaan teknologi terbesar di China, meningkatkan kemampuannya sendiri untuk memproduksi gear atau yang dikenal dengan base station guna menghadapi tekanan perdagangan dari China
Logo Huawei/REUTERS-Edgar Su
Logo Huawei/REUTERS-Edgar Su

Bisnis.com, JAKARTA - Huawei Technologies Co., raksasa teknologi China yang dilarang berbisnis dengan pemasok AS, tengah mencari cara mengatasi batasan ketat yang diberlakukan oleh administrasi Trump.

Departemen Perdagangan AS menyatakan demi keamanan nasional, perusahaan-perusahaan Amerika dilarang menjual chip komputer Huawei yang diperlukan untuk mendukung perangkat jaringan nirkabel berkecepatan tinggi.

Sebagai tanggapan, perusahaan teknologi terbesar di China itu meningkatkan kemampuannya sendiri untuk memproduksi gear, yang dikenal dengan base station.

Tim Danks, eksekutif Huawei yang berbasis di AS mengatakan, sebagai bukti kemandiriannya, Huawei pada kuartal keempat tahun lalu menjual lebih dari 50.000 base station generasi terbaru yang bebas dari teknologi AS.

Angka itu hanya sekitar 8 persen dari total BTS yang dijual Huawei pada Februari 2020, tetapi perusahaan dengan cepat meningkatkan divisi rahasia HiSilicon untuk membuat lebih banyak perangkat bebas komponen Amerika ini.

"Semakin lama Huawei beroperasi tanpa akses ke pemasok AS, semakin kecil kemungkinannya untuk dapat kembali menggunakannya," kata Danks dilansir Bloomberg, Senin (3/2/2020).

Base station adalah jenis mesin yang biasanya berukuran koper yang digunakan untuk membantu menghubungkan telepon nirkabel ke jaringan yang menghubungkannya ke lalu lintas internet. Itu merupakan unsur penting pada penerapan 5G. Populer di kalangan penyedia telekomunikasi, BTS Huawei secara luas dianggap sebagai yang paling dapat diandalkan dari segi harga.

Sebelumnya, para pejabat AS menuduh Huawei mencuri kekayaan intelektual yang berharga dan melanggar embargo perdagangan dengan Iran. Administrasi Trump memasukkan daftar hitam perusahaan tahun lalu dan mengatakan ada risiko Huawei dapat memberi Beijing akses ke data sensitif yang mengalir melalui jaringan telekomunikasi yang menggunakan peralatannya.

Huawei membantah tuduhan itu. Para kritikus juga mengatakan pemerintah AS memberlakukan sanksi tersebut untuk mempengaruhi kepemimpinan China dalam aspek-aspek kunci dari teknologi 5G.

Pada awal Februari, Huawei telah mengirim sekitar 600.000 BTS ke perusahaan-perusahaan ponsel yang berlomba untuk meningkatkan jaringan ke standar baru, yang dirancang untuk memberikan data dengan kecepatan lebih cepat ke berbagai perangkat yang terhubung secara nirkabel. Sebagian besar BTS ini dibuat menggunakan chip dari AS yang dibeli sebelum larangan.

BTS Huawei biasanya mengandalkan jenis prosesor yang dapat diprogram dan dibuat oleh Intel Corp, raksasa pembuat chip yang berbasis di Santa Clara, California, dan Xilinx Inc., di negara tetangga San Jose .

Chip tersebut memberikan fleksibilitas yang membuatnya lebih mudah untuk memperbarui mesin ketika standar dan fitur baru ditambahkan. Chip Huawei dirancang khusus untuk fungsi tertentu sehingga membutuhkan lebih banyak waktu dan biaya jika terjadi kerusakan. Itu adalah kerugian pada saat teknologi baru seperti 5G, masih dalam tahap awal dan masih mengalami perubahan besar.

AS awalnya menekan semua pengiriman pasokan AS ke Huawei, yang telah menghabiskan lebih dari US$10 miliar per tahun untuk produk-produk AS, tetapi kemudian mulai membuat beberapa pengecualian. Xilinx dan sesama pembuat chip Micron Technology Inc. dan Broadcom Inc. semuanya melaporkan penurunan pendapatan karena penjualan yang dikurangi atau dieliminasi ke Huawei.

Upaya oleh AS untuk membujuk Eropa dan negara-negara sekutu lainnya untuk melarang peralatan Huawei belum berhasil, dan pembuat chip di Asia dan Eropa terus memasoknya.

Sementara itu, pembuat chip Amerika berpendapat bahwa pelarangan pasokan suku cadang yang bisa didapatkan Huawei di tempat lain adalah kontraproduktif, dengan mengatakan bahwa pendapatan yang hilang mengerutkan anggaran penelitian dan pengembangan dan kemampuan untuk menghasilkan chip terbaik di masa depan. Unit chip HiSilicon Huawei mendesain semikonduktor dan membuatnya diproduksi oleh pabrik terkemuka di industri yang dimiliki oleh Taiwan Semiconductor Manufacturing Co.

Perusahaan China ini memimpin pasar untuk stasiun induk dengan pangsa 28 persen tahun lalu, menurut New Street Research. Perusahaan investasi memprediksi permintaan untuk peralatan itu akan meningkat tahun ini dengan pembangunan jaringan 5G. Nokia Oyj dan Ericsson AB adalah dua pesaing terbesarnya di pasar ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Reni Lestari

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper