Bisnis.com, JAKARTA - BMKG memprakirakan awan dan hujan berpotensi terjadi di atas wilayah Tangerang Selatan dan Provinsi Banten. Hujan lebat berpotensi di Provinsi Banten sedangkan di Tangsel hanya hujan lokal.
Di wilayah Kota Tangerang Selatan pada pagi hari berpotensi terjadi hujan ringan.
Siang hari berpotensi berawan dengan hujan lokal di Pamulang, dan hujan ringan berpotensi terjadi di Ciputat, Setu, Pamulang, Serpong, Pondok Aren.
Malam hari langit Tangsel diprakirakan berawan.
Suhu udara berkisar 23 hingga 31°C, kelembaban udara 65 sampapi 95 persen, angin dari arah Utara hingga Timur dengan kecepatan 5 sampai 20 km/jam.
Sementara untuk wilayah Provinsi Banten, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagai berikut.
- Pagi hari berawan, Hujan ringan di Tangerang, Pasar Kemis, Balaraja, Tigaraksa, Cibeber, Serpong, Ciputat, Pandeglang, Rangkasbitung, Serang, Ciruas
- Siang hari berawan. Hujan Lebat di Lebak, Muncang. Hujan sedang di Gunung Kencana, Cibeber. Hujan lokal di Bayah, Rangkasbitung. Hujan Ringan di Padarincang, Pandeglang, Serang, Ciruas, Tigaraksa, Cilegon, Serpong, Ciputat, Tangerang
- Malam hari berawan. Hujan sedang di Muncang, Lebak. Hujan lokal di Pulo Merak, Bayah, Cibeber, Rangkasbitung, Tigaraksa, Hujan Ringan di Cilegon, Anyer;
Suhu udara berkisar 23 sampai 32°C, kelembaban udara 60 sampai 95 persen, angin bertiup dari arah Utara hingga Timur dengan kecepatan 5 – 25 km/jam.
Potensi hujan sedang hingga lebat dapat di sertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Kab. Lebak bagian Timur dan Tengah, Kota Tangerang, serta di sebagian besar wilayah Kabupaten Tangerang.
Tabel PrakiraanCuaca Provinsi Banten Jum'at, 28 Februari 2020