Bisnis.com,JAKARTA - Gempa dengan magnitudo 5.0 Skala Richter (SR) terjadi di Kodi, Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Jumat (7/2/2020) pukul 04.06 WIB.
Berdasarkan keterangan resmi dari Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) diketahui pusat gempa berada pada titik koordinat 10.05 LS 117.71 BT atau sekitar 150 kilo meter (km) barat daya Kodi.
BMKG menyatakan gempa dengan kedalaman 10 km itu tidak berpotensi tsunami.
Sebelumnya, pada Kamis malam (6/2/2020) pukul 20.40 WIB BMKG mencatat gempa dengan magnitudo 6,1 SR juga terjadi di Melonguane, Sulawesi Utara. BMKG menyatakan gempa dangkal berkedalaman 10 km itu tidak berpotensi tsunami.