Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ahok Buka-Bukaan Soal tak Datang di Perayaan Imlek Nasional 2020

Nama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sempat disinggung Presiden Republik Indonesia ketika absen dalam Perayaan Imlek Nasional 2020.
Basuki Tjahaja Purnama alais Ahok acungkan jempol di depan foto Joko Widodo. /Instagram @basukit_btp_lovers
Basuki Tjahaja Purnama alais Ahok acungkan jempol di depan foto Joko Widodo. /Instagram @basukit_btp_lovers

Bisnis.com, JAKARTA - Nama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sempat disinggung Presiden Republik Indonesia ketika absen dalam Perayaan Imlek Nasional 2020.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan harus melakukan rapat bersama dengan jajaran petinggi PT Pertamina (Persero) pada saat Perayaan Imlek Nasional 2020 yang dihelat di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Kota Tangerang pada Kamis (30/1/2020).

Seperti diketahui, pada saat ini Ahok menjabat sebagai Komisaris Utama di perusahaan migas pelat merah tersebut sejak ditunjuk oleh Menteri BUMN Erick Thohir pada 25 November 2019 lalu.

“Saya setiap kamis ada rapat dewan komisaris dan dewan direksi, ya ga mungkin pergi lah, kamis jam kerja, jam 9,” katanya di kantor Menko Maritim dan Investasi Jakarta, Jumat (31/1/2020).

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyinggung Ahok yang tidak hadir dalam perayaan yang diisi oleh beragam hiburan khas budaya Nusantara. Putri dari Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, Nathania Purnama hadir menampilkan permainan biolanya.

“Di sini ada Nia ya, anak Pak Ahok dan Ibu Vero," ujar Jokowi.

Di sela-sela menyapa Nia, Jokowi pun menyindir Ahok yang tak datang ke acara perayaan Imlek itu.

"Pak Ahok teman baik saya, tapi dia ndak datang. Setelah jadi komisaris utama, ndak datang," ujar Jokowi sambil tersenyum dan menggeleng-gelengkan kepalanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper