Bisnis.com, JAKARTA – Proses penerimaan mahasiswa baru yang dilakukan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) melalui pendaftaran akun dan pengisian data permanen resmi pada portal.ltmpt.ac.id ditutup pada Jumat (10/1/2020) siang.
Penutupan pengisian data permanen di portal tersebut guna pendaftaran jalur masuk Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), hingga Jumat (10/1/2020) siang ini, menurut data yang diterima Bisnis.com, terdapat jumlah 23.073 akun sekolah aktif dan 19.662 sekolah yang sudah mengisi data permanen.
Jumlah ini naik dibandingkan dengan tahun sebelumnya yakni sekolah yang mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) pada tahun 2019 hanya berkisar 18.208, sedangkan finalisasinya hanya 14.888 sekolah.
Kenaikan juga terjadi pada angka jumlah siswa yang memiliki akun aktif hingga mencapai 1.375.381, sedang siswa yang memiliki data permanen mencakup 1.272.655.
"Bagi sekolah dan siswa yang belum permanen data serta belum memiliki akun LTMPT masih terbuka kesempatan untuk mendaftar akun serta permanen data untuk keperluan UTBK maupun SBMPTN. Tetap semangat dan mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya," tulis siaran pers LTMPT.
LTMPT juga mengimbau agar sekolah maupun siswa dapat bekerja sama dengan menyiapkan data secara lengkap dan akurat, serta tidak mengisi datanya pada waktu yang berdekatan menjelang penutupan.
Banyaknya jumlah pengisian data di portal tersebut menjelang waktu penutupannya menyebabkan penumpukan arus dan antrean sangat panjang sehingga menghambat proses masuknya data.