Dua Tahun Berturut-turut, Jakarta Catat Rekor Realisasi PMDN Tertinggi di Indonesia

DKI Jakarta tercatat sebagai provinsi dengan realisasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) tertinggi dengan pencapaian Rp41,6 triliun sepanjang JanuariSeptember 2019.

Bisnis.com, JAKARTA -- DKI Jakarta tercatat sebagai provinsi dengan realisasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) tertinggi dengan pencapaian Rp41,6 triliun sepanjang JanuariSeptember 2019.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi DKI Jakarta Benni Aguscandra mengatakan bahwa realisasi investasi DKI Jakarta sepanjang JanuariSeptember 2019 mencapai Rp95,6 triliun.

Jumlah tersebut sekitar 95,4% dari target sepanjang tahun ini senilai Rp100,2 triliun.

Kami optimistis realisasi investasi dapat mencapai target yang telah ditetapkan, dan bahkan dapat melampaui target itu pada tahun ini, katanya.

Benni menuturkan, capaian Rp95,6 triliun tersebut terdiri dari penanaman modal dalam negeri (PMDN) senilai Rp41,6 triliun, dan penanaman modal asing Rp54 triliun.

Berdasarkan data tersebut, Provinsi DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan realisasi investasi PMDN tertinggi di Indonesia. Menurutnya, realisasi investasi di Jakarta dalam 2 tahun terakhir menunjukkan peningkatan yang signifikan.

Pada 2017, Jakarta menjadi provinsi dengan realisasi investasi tertinggi di Indonesia dengan nilai mencapai Rp108,6 triliun.

Tahun lalu, realisasi investasi di DKI Jakarta mencapai Rp114,2 triliun, tumbuh 5,1% dibandingkan dengan realisasi pada 2017.

Capaian itu juga mencapai 122,6 % dari target yang telah ditetapkan senilai Rp93,1 triliun. Pada 2018, DKI Jakarta juga menjadi Provinsi dengan realisasi investasi PMDN tertinggi di Indonesia berdasarkan data BKPM.

Sementara itu, total realisasi investasi DKI Jakarta sepanjang Januari - September 2019 telah mencapai Rp95,6 triliun, atau 15,9% dari total realisasi investasi Indonesia sebesar Rp601,3 triliun, yang terdiri dari PMDN Rp41,6 triliun dan PMA Rp54 triliun.

Berdasarkan data tersebut DKI Jakarta masih menjadi Provinsi dengan Realisasi Investasi PMDN tertinggi di Indonesia.

Bahkan pada kuartal III/2019, berdasarkan data BKPM Republik Indonesia, realisasi PMA di DKI Jakarta tertinggi dibandingkan dengan provinsi lain di Indonesia, senilai US$1,7 miliar.

“Dengan pencapaian tersebut, kami optimistis dapat mencapai target realisasi investasi 2019 sebesar Rp100,2 triliun, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Jakarta 2017-2022," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper