Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo berencana memperkenalkan nama-nama menteri yang akan memimpin pemerintah pusat periode 2019-2024 pada pagi ini, Senin (21/10/2019).
Rencana itu telah disampaikan oleh Jokowi pada sehari sebelumnya, Minggu (20/10/2019). Menurut Jokowi, pengumuman itu akan dilakukan pada Senin pagi karena pasangannya, Wakil Presiden Ma'ruf Amin berencana pergi ke Jepang untuk menghadiri acara penobatan Kaisar Jepang Naruhito.
“Besok pagi saya kenalkan, karena nanti sorenya, Pak KH Ma'ruf Amin harus ke Jepang untuk menghadiri penobatan Kaisar ke Jepang,” kata Jokowi.
Jokowi telah memberi sinyal bahwa sebagian besar menteri yang dipilih merupakan wajah baru, 16 orang berasal dari partai politik dan ada perubahan nomenklatur kementerian.
Sebagai gambaran, pemerintah pusat memiliki 34 kementerian pada saat ini. Sebagian orang yang mengisi jabatan menteri di 34 kementerian tersebut berasal dari partai politik.
Partai politik yang mendukung Jokowi di Pilpres 2019 antara lain Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Golkar, Partai Nasdem dan Partai Hanura. Jokowi juga didukung oleh sejumlah partai kecil seperti Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, Partai Solidaritas Indonesia dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo).