Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Bambang Soesatyo dan sejumlah pimpinan MPR lain akan menyambangi Istana Negara dan Puri Ciekas, Bogor untuk menyampaikan undangan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2019-2024 Joko Widodo-Ma'ruf Amin pada 20 Oktober mendatang.
Dalam keteranganya kepada wartawan, Rabu (16/10), rombongan yang dipimpin Bamsoet menyampaikan undangan ke Jokowi siag ini. Sedangkan pada sorenya akan menuju Cikeas untuk menyampaikan undangan kepada manan presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Itu kira-kira agenda kami dalam mempersiapkan pelantikan presiden dan wapres," kata Bamsoet hari ini Rabu (16/10/2019.
Tadi malam rombongan yang sama mendatangi kediaman wakil presiden terilih Ma'ruf Amin di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat.
Dalam pertemuan dengan Ma'ruf, dia mengaku membicarakan banyak hal, termasuk tentang masalah-masalah ekonomi yang terjadi saat ini.
Mereka juga membahas ekonomi syariah yang jadi salah satu bidang keahlian Ma'ruf. Bamsoet berharap Ma'ruf, sebagai ahli ekonomi syariah, bisa turut mendorong pembangunan ekonomi Indonesia.
"Kami berharap Pak Kiai bisa bergerak cepat membangun ekonomi Indonesia ke depan sebagai keahlian beliau ekonom syariah," katanya.
Bamsoet juga berharap kehadiran Ma'ruf sebagai wakil presiden dari kalangan ulama bisa membawa suasana politik di Indonesia semakin teduh.
"Diharapkan memberikan kesejukan sejarah Indonesia dalam lima tahun ke depan," kata Bamsoet.
MPR juga sebelumnya sudah memberikan undangan pelantikan pada Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno sebagai mantan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2019.