Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tenggat SDGs Tinggal 10 Tahun, Wapres JK Minta Kerja Sama Global

Dunia internasional harus bekerja sama untuk merealisasikan target pembangunan berkelanjutan.
Wakil Presiden Jusuf Kalla/Antara
Wakil Presiden Jusuf Kalla/Antara

Bisnis.com, JAKARTA -- Dunia internasional harus bekerja sama untuk merealisasikan target pembangunan berkelanjutan (sustainable development goals/SDGs).

Wakil Presiden Jusuf Kalla saat menjadi menjadi co-moderator Leaders Dialogue 6 bertajuk “The 2020-2030 Vision” di markas besar Perserikatam Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat, menyebutkan tiga langkah yang harus dilakukan masyarakat internasional dalam dekade terakhir agar implementasi SDGs 2030 dapat terealisasi.

Langkah itu meliputi, pertama, upaya aktif perubahan transformational untuk mempercepat laju kemajuan yang sudah dicapai saat ini.

“Mengubah pola pikir kita bahwa ada keterkaitan yang penting antara tujuan dan karenanya implementasi SDG harus holistik,” saran JK pada Kamis (26/9/2019) WIB.

Langkah kedua, membangun kemitraan global yang lebih kuat untuk memanfaatkan semua sumber daya yang diperlukan.

Adapun, langkah ketiga, mempromosikan pendekatan yang lebih inklusif di antara semua pemangku kepentingan yang relevan.

“Sebagai kesimpulan, 10 tahun ke depan harus diarahkan untuk mempercepat pencapaian SDGs, dan itu harus dimulai hari ini,” kata JK.

JK menyebutkan bahwa Indonesia telah mencapai sejumlah lompatan besar termasuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan konsisten.

“Semua pencapaian dan potensi kemajuan di masa depan akan menjadi dasar dari visi jangka panjang kami, disebut Visi Indonesia 2045,” ujarnya.

JK mengemukakan visi ini merupakan upaya Indonesia mencapai status negara maju yang didukung dengan pengembangan manusia yang berkualitas, pertumbuhan ekonomi berkelanjutan dan pemerataan pembangunan, serta pemerintahan yang baik.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper