Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kebakaran Hutan Amazon Meningkat, Presiden Brasil Minta Dunia Tak Ikut Campur

Bolsonaro meresponnya dengan marah dan mengganggap hal tersebut telah mencampuri kedaulatan Brasil.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA--Presiden Brasil Jair Bolsonaro meminta dunia tak ikut campur dalam mengatasi kebakaran di hutan hujan Amazon.

Hal itu ia sampaikan setelah Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) António Guterres melalui akun Twitternya menyatakan keprihatinannya atas kebakaran di Amazon yang mencapai rekor tertinggi tahun ini.

Bolsonaro meresponnya dengan marah dan mengganggap hal tersebut telah mencampuri kedaulatan Brasil.

"Negara-negara ini yang mengirim uang ke sini, mereka tidak mengirimnya karena amal. Mereka mengirimnya dengan tujuan mengganggu kedaulatan kami, ”katanya dalam siaran langsung Facebook, dikutip dari Reuters, Jumat (23/8/2019).

Namun sebelumnya, Bolsonaro mengatakan bahwa Brasil sendiri kekurangan sumber daya untuk mengontrol kebakaran.

"Amazon lebih besar dari Eropa, bagaimana Anda melawan api di daerah seperti itu?" tanyanya kepada wartawan ketika meninggalkan kediaman presiden. "Kami tidak memiliki sumber daya untuk itu."

Adapun Presiden Macron menyebut bahwa kebakaran hutan yang menjadi paru-paru dunia itu sebagai krisis internasional dan harus didiskusikan dalam KTT G7 di Prancis pada Sabtu mendatang. Sedangkan Sekjen PBB Guterres mengatakan bahwa ia sangat prihatin atas kebakaran tersebut.

“Kita tidak dapat merusak lebih banyak sumber utama oksigen dan keanekaragaman hayati," kata Guterres.

Jumlah kebakaran di hutan hujan Amazon mencapai rekor tahun ini dengan total 72.843 kebakaran sepanjang Januari-Agustus 2019, menurut data badan riset antariksa Brasil, Institut Nasional untuk Riset Antariksa (INPE).

Jumlah tersebut mengalami lonjakan 83 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Inpe menyatakan bahwa kenaikan tersebut merupakan yang tertinggi sejak 2013.

Kebakaran hutan sering kali terjadi pada musim kemarau di Brasil. Tetapi tak dipungkiri, kebakaran biasanya juga disulut dengan sengaja dalam upaya deforestasi secara ilegal untuk lahan peternakan.

Lonjakan angka kebakaran hutan terjadi sejak Presiden Brasil Jair Bolsonaro memerintah pada Januari lalu. Dia mengatakan, akan mengembangkan wilayah Amazon untuk pertanian dan pertambangan, mengabaikan kekhawatiran internasional atas meningkatnya deforestasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper