Bisnis.com, JAKARTA--- Presiden Joko Widodo mengaku ditelepon oleh 25 pemimpin negara yang mengucapkan selamat atas penyelenggaraan Pemilihan Umum 2019 di Indonesia dan atas kemenangannya.
Jokowi mengatakan pemimpin negara itu antara lain Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohammmad, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdoan.
"Dan juga 22 negara lain yang telah berikan ucapan selamat atas berlangsungnya pesta demokrasi besar di negeri kita, Pileg atau Pilpres. Beliau ucapkan selamat kepada seluruh masyarakat Indonesia, juga kepada Jokowi dan KH Ma'ruf Amin atas keberhasilan Pemilu 17 April kemarin," kata Jokowi, Rabu (18/4/2019).
Jokowi menyampaikan pernyataan itu di Restoran Plataran Menteng, Jakarta Pusat, setelah bertemu para petinggi partai politik pengusung pasangan Jokowi-Ma'ruf dalam pertemuan selama hampir 1 jam.
Sejumlah ketua umum partai politik yang bertemu Jokowi antara lain Grace Natalie (Ketum Partai Solidaritas Indonesia), Surya Paloh (Ketum Partai Nasdem), Megawati Soekarno Putri (Ketum PDI-P), Airlangga Hartarto (Ketum Partai Golkar), Muhaimin Iskandar (Ketum Partai Kebangkitan Bangsa) dan sebagainya.