Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kaleidoskop 2018: "Kesibukan" Jelang Pileg dan Pilpres 2019

Belum reda keramaian Pilkada 2018, KPU membuka pendaftaran calon anggota legislatif (caleg) pada 4 Juli 2018. Pada 10 Agustus 2018, giliran pasangan calon peserta Pilpres 2019 yang mendaftar. Ada dua pasangan yang mendaftarkan diri, yakni Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Ketua KPU Arief Budiman (berbaju putih) dan Komisioner KPU Ilham Saputra bertemu dengan perwakilan partai untuk melakukan pengarahan pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden di kantor KPU, Jakarta, Jumat (3/8/2018)./Bisnis-Muhammad Ridwan
Ketua KPU Arief Budiman (berbaju putih) dan Komisioner KPU Ilham Saputra bertemu dengan perwakilan partai untuk melakukan pengarahan pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden di kantor KPU, Jakarta, Jumat (3/8/2018)./Bisnis-Muhammad Ridwan

Caleg dan Capres-Cawapres Mendaftar ke KPU

Belum reda keramaian Pilkada 2018, KPU membuka pendaftaran calon anggota legislatif (caleg) pada 4 Juli 2018.

Pada 10 Agustus 2018, giliran pasangan calon peserta Pilpres 2019 yang mendaftar. Ada dua pasangan yang mendaftarkan diri, yakni Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Sebelum menetapkan Ma'ruf sebagai pasangannya, ada berbagai nama yang digadang-gadang bakal mendampingi Jokowi. Bursa nama calon wakil presiden (cawapres) antara lain mencakup Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy, dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD.

Sementara itu, nama-nama yang dinilai ideal untuk menjadi cawapres Prabowo di antaranya Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Al Jufri, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Pada 20 September, dilakukan penetapan caleg dan pasangan capres-cawapres. Dua pasangan calon peserta Pilpres 2019 yang sudah mendaftarkan diri, yakni Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi, lolos setelah ditetapkan memenuhi syarat sebagai peserta.

Sehari kemudian, kedua pasangan ini melakukan pengambilan nomor urut peserta Pilpres. Jokowi-Ma'ruf mendapat nomor urut 01, sedangkan Prabowo-Sandi nomor urut 02.

Adapun masa kampanye peserta Pemilu 2019 secara resmi dimulai pada 23 September dan berlanjut hingga 13 April 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper