Panggung Pertunjukan
Tangki 4 yang dulunya berisi minyak tanah, sekarang jadi semacam panggung pertunjukan dengan akustik dan pencahayaan yang bagus.
Sementara, tangki 3 adalah tangki asli yang masih dipertahankan bentuknya, dan tangki 2 juga menjadi panggung pertunjukan indoor.
Tangki 1 adalah tangki terkecil yang dulunya untuk menyimpan bensin. Tangki aslinya sudah dipindah, namun tembok pelindungnya masih disisakan, sementara atap dan dindingnya dibangun ulang dari kaca.
Warga biasanya melakukan yoga dan kelas meditasi di sana dengan pemandangan Gunung Maebongsan.
Tangki 6 adalah tangki terbaru yang kini dijadikan pusat aktivitas komunitas, pusat informasi, kafe-kafe yang dibangun dari material bahan bekas.