Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Diam Itu Emas, Speak Is Silver, Kata SBY

Dalam kesempatan itu, SBY mengaku menerima ratusan ribu pesan yang intinya ada tiga; ucapan selamat; terima kasih 10 tahun kepemimpinan SBY dan “SBY Jangan Diam Saja.”
Susilo Bambang Yudhoyono dan Prabowo Subianto/Bisnis
Susilo Bambang Yudhoyono dan Prabowo Subianto/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Ke-6 RI (2004-2014) Susilo Bambang Yudhoyono cukup aktif mencuit lewat akun Twitternya @SBYudhoyono, sekalipun tidak pernah membalas cuitan netizen.

Dengan pengikut mencapai 9,79 juta, akun SBY termasuk yang populer, meskipun masih di bawah akun @jokowi dengan 10,3 juta pengikut. Dalam urusan politik, akun @SBYudhoyono sering dipakai untuk mengkaunter serangan-serangan yang ditujukan pada SBY secara pribadi maupun Partai Demokrat.

Termasuk hari ini, Rabu (12/9/2018). Cuitannya masih terkait dengan ulang tahun SBY sekaligus milad Partai Demokrat pada 9 September lalu. Dalam kesempatan itu, SBY mengaku menerima ratusan ribu pesan yang intinya ada tiga; ucapan selamat; terima kasih 10 tahun kepemimpinan SBY dan “SBY Jangan Diam Saja.”

Sebagai mantan Presiden, tulis SBY, tentu tidak etis ‘tiap hari’ berbicara, apalagi kalau bikin gaduh. “Itu bukan karakter saya. Seringkali ‘diam itu emas’ *SBY*,” tulisnya.

Namun, meski mengakui diam itu emas, SBY mengaku akan lebih banyak bicara selama kampanye Pemilu 2019. “Dlm kampanye Pemilu 2019 ini, izinkan saya utk lebih sering berbicara, agar rakyat tahu apa yg akan Demokrat lakukan jika kelak dpt amanah.”

SBY pun mengeluarkan ungkapan baru, “speak is silver.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper