Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bagaimana Nasib Perekrutan CPNS Setelah Ganti Menteri PAN-RB?

Salah satu prioritasnya adalah perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang direncanakan bakal dibuka pada tahun ini sekitar 220.000 CPNS.
Menteri PAN RB Syafruddin memberikan keterangan kepada awak media di Istana Negara, Rabu (15/8). (Amanda Kusumawardhani/Bisnis)
Menteri PAN RB Syafruddin memberikan keterangan kepada awak media di Istana Negara, Rabu (15/8). (Amanda Kusumawardhani/Bisnis)

Bisnis.com, JAKARTA - Setelah resmi dilantik, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Syafruddin berkomitmen untuk menyelesaikan proses perekrutan Pegawai Negeri Sipil.

"Segera akan kita selesaikan karena sisa waktu 1 tahun lebih sedikit sesuai dengan program yang dilaksanakan 5 tahunan selama kepemimpinan beliau," katanya seusai pelantikan dirinya sebagai Menteri PAN-RB di Istana Negara, Rabu (15/8).

Dia menyatakan salah satu prioritas yang akan dilakukan adalah perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang direncanakan bakal dibuka pada tahun ini.

Pemerintah bakal merekrut sekitar 220.000 calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk tahun pengadaan 2018. Saat ini jumlah formasi untuk rekrutmen baru CPNS tersebut sedang dimatangkan antarinstansi Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah.

Sejauh ini, Kementerian PAN RB masih belum mengumumkan jadwal resmi proses seleksi terhadap CPNS 2018 akan dilakukan. Formasi CPNS yang diprioritaskan adalah tenaga pendidik/guru dan tenaga kesehatan.

Untuk membahas program-program Kementerian PAN RB lainnya, dia berencana menemui Mantan Menteri PAN RB sebelumnya yakni Asman Abnur seusai acara pelantikan di Istana Negara. "Ya ini saya mau ketemu langsung," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper