Bisnis.com, PADANG—Manajemen PT Angkasa Pura II mencatatkan pada H+3 atau 19 Juni 2018, arus balik sudah memadati Bandara Internasional Minangkabau (BIM) di Padang Pariaman, Sumatra Barat.
Fendrick Sondra, Humas AP II cabang BIM, mengatakan terjadi peningkatan signifikan jumlah pemudik yang balik pada H+3 Lebaran tahun ini.
“[Arus balik] Meningkat signifikan pada H+3, peningkatan mencapai 14,15% dibandingkan tahun lalu,” katanya, Rabu (20/6/2018).
Dia menyebutkan jumlah pemudik yang meninggalkan BIM pada periode arus balik kali ini mencapai 8.393 orang dengan 45 penerbangan atau meningkat signifikan dari periode yang sama tahun lalu sebanyak 6.788 orang.
Menurutnya, pemudik yang balik pada H+3 Lebaran tahun ini umumnya didominasi oleh pegawai dan karyawan karena sudah harus kembali masuk kerja pada pertengahan pekan ini.
Dia memperkirakan puncak arus balik di bandara tersebut baru akan terjadi pada Sabtu – Minggu (23-24/6/2018) seiring berakhirnya libur Lebaran.
Total penumpang yang sudah meninggalkan Sumbar melalui BIM dari H+1 hingga H+3 sudah mencapai 21.081 pemudik.
Meski begitu, jumlah pemudik yang datang pasca Lebaran ke Padang juga masih tinggi. Artinya, selisih antara arus balik dengan pemudik yang baru datang juga tidak terlalu tinggi.
Adapun, General Manager BIM Dwi Ananda Wicaksana memperkirakan terjadi peningkatan jumlah penumpang di kisaran 12% hingga 20% pada libur Lebaran tahun ini.
“Prediksi kami ada kenaikan yang cukup signifikan, naik sekitar 12% hingga 20%,” katanya.
Menurutnya, pada H-7 hingga H+7 kedatangan penumpang di bandara itu diperkirakan mencapai 152.418 penumpang, begitu juga dengan penumpang keberangkatan.
Sedangkan penerbangan juga diperkirakan bakal naik 8% sampai 12% atau diperkirakan pergerakan pesawat mencapai 864 penerbangan landing di bandara tersebut.